Ratusan Warga Ikuti KPU Run di Tanjungbalai Bertemakan Satu Tujuan Melangkah Bersama

Editor: metrokampung.com
Ketua KPU Luhut Parlinggoman Siahaan bersama komisioner lainnya melepas peserta KPU RUN yang diselenggarakan di lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah dalam rangka untuk mengingatkan pemilih bahwa 17 April 2019 akan dilaksanakan pemilu serentak.

Tanjungbalai, metrokampung.com
Ratusan warga meliputi pemilih pemula, pelajar SMA/SMK peserta pemilu dan masyarakat umum mengikuti KPU Run yang diselenggarakan KPU Tanjungbalai, Minggu (7/4) pagi. Kegiatan itu dipusatkan disekitaran Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah Tanjungbalai dengan tema, satu tujuan melangkah bersama, yang bertujuan untuk mengingatkan pemilih bahwa 17 April 2019 akan dilaksanakan pemilu serentak.

Ketua KPU Kota Tanjungbalai Luhut Parlinggoman Siahaan mengatakan, KPU RUN yang diselenggarakan untuk mengajak masyarakat menggunakan hak pilih dan memastikan diri terdaftar sebagai DPT. Selain itu juga sebagai sarana sosilisasi tentang tatacara memilih dan jenis pemilihan yang akan dilakukan dan surat suara yang akan digunakan sehingga para peserta yang mengikuti KPU RUN dapat mengetahui dan menginformasikan kepada masyarakat lainnya.

Lanjutnya selain KPU RUN, KPU Tanjungbalai telah mengadakan berbagai kegiatan seperti, lomba stand up comedi, pentas seni, konser musik, juga pada hari pemungutan suara akan diadakan lomba selfie di TPS. Semua kegiatan tersebut untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilu 2019.


"Hari ini secara serentak diselenggarakan KPU RUN ini memang diagendakan KPU RI supaya mengingatkan masyarakat agar datang ke TPS pada 17 April 2019 nanti untuk menentukan pemimpin lima tahun kedepan, selain sehat dengan berjalan olahraga bersama masyarakat juga diingatkan untuk berpartisipasi menyukseskan pemilu 2019, kami juga dalam kegiatan ini melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang tatacara mencoblos, jenis surat suara dan aturan memilih," ungkapnya.

Forkompinda yang hadir diantaranya mewakili Walikota Tanjungbalai Kadis Sosial M Idris, Kapolres Tanjungbalai yg diwakili Kasat Lantas, Ketua DPRD yg diwakili M Nur Harahap yang pada kesempatan itu mengapresiasi apa yang sudah dilaksanakan oleh KPU Tanjungbalai dan mengajak seluruh masyarakat Tanjungbalai menggunakan hak pilih dengan datang ke TPS dan menjaga situasi yang aman dan kondusif dilingkungan masing-masing.

Sementara seorang peserta, Nurbaety sebagai pemilih pemula mengaku tertarik mengikuti KPU RUN. Alasannya dengan kegiatan tersebut dapat mengetahui pelaksanaan pemilu 2019 dan mengerti tata cara memilih. Sebagai kaum milenial ia juga mengajak pemilih pemula terlibat menyukseskan pemilu 2019.

"Saya senang dengan kegiatan yang diadakan KPU ini, sengat bermanfaat untuk kami yang baru pertama kali mengikuti pemilu, dengan kegiatan ini kami tahu jenis pemilihan yang akan dilaksanakan, jenis surat suara dan tatacara mencoblos, saya juga mengakak kaum melinial lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam pemilu 2019," katanya.

KPU RUN 2019 di  Kota Tanjungbalai dimeriahkan dengan senam bersama, penampilan band lokal dan pembagian hadiah lomba run, penghargaan untuk Stakeholder  dan PPK serta PPS terbaik. (Laban/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini