Safril SH : Periksa Semua Pihak Yang Terkait, Kepala Dusun dan Kepala Desa Harus, Ikut Bertangung Jawab

Editor: metrokampung.com
Safril, SH

Langkat- metrokampung.com
Terbakarnya pabrik mancis illegal di Desa Sambirejo, Kecamatan Binjai, Jumat (21/6) yang lalu hingga menyebabkan tewasnya 30 orang pekerja tentu mengejutkan kita semua.  Karena itu, berbagai komentar pun muncul, termasuk di media- media sosial.

Nah, advokat yang juga politikus PDI- Perjuangan, Safril, SH menilai semua pihak yang terkait pantas untuk diperiksa, seperti Kepala Dusun, Kepala Desa, Camat dan Dinas yang terkait, dalam hal ini Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Langkat serta Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Langkat.

Menurutnya, sudah sepantasnya mereka ikut bertanggung jawab atas keberadaan pabrik illegal tersebut.  Penilaian tersebut disampaikan Safril kepada wartawan, di Stabat, Senin (24/6).

“ Ya, sebab bagaimana bisa pabrik illegal seperti itu dibiarkan tetap beroperasi.  Seperti kepala Dusun dan Kepala Desa, tidak mungkin mereka tidak mengetahuinya. Masyarakat mungkin banyak yang tidak tahu, tapi mereka sudah pasti tahu,” ujarnya.

Nah, yang jadi pertanyaan, dia pun menambahkan, walaupun sudah tahu mengapa dibiarkan. Karena itu, Kepala Desa dan Kepala Dusun patut diduga melakukan pembiaran, sehingga patut diperiksa dan dimintai pertanggung jawaban.

“ Ya, untuk itu, saya berharap agar pihak Kepolisian bersikap tegas, sebab korban yang jatuh tidak sedikit.  30 orang itu bukan jumlah yang sedikit,” ujarnya.

Lebih lanjut, kepada Bupati Safril pun meminta agar memeriksa pihak- pihak yang terkait.  Selanjutnya, silahkan ganti dan copot para pejabat yang tidak koperatif terhadap lingkungannya agar peristiwa serupa tidak lagi terjadi di kemudian hari,” ujarnya.   (BD/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini