Kejari Samosir Gelar Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Sidamdam

Editor: metrokampung.com

Samosir, metrokampung.com
Guna memperingati Hari Bakti Adhyaksa (HBA) ke-59, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Samosir, Buddy Herman, SH.MH berziarah ke Taman Makam Pahlawan Sidamdam Kecamatan Pangururan, Senin (22/07).

Turut didampingi Kasi Intel Kejari Samosir, Aben Situmorang, Kasi Datun, Saut Damanik, Kasi Pidsus Kejari Samosir, Antonius Ginting dan seluruh Jaksa serta staf Kejari Samosir.

Kepada awak media, Kejari Samosir, Budi Herman, SH.MH, mengatakan ziarah ke makam pahlawan sebagai wujud mengenang jasa pendahulu serta untuk mengukuhkan tekad dan semangat dalam mengemban tugas.

"Ziarah ke TMP ini untuk mengukuhkan kesadaran, tekad, dan semangat jajaran kejaksaan untuk semakin meningkatkan pengabdiannya dengan sepenuh hati. Untuk mendukung dan mewujudkan Indonesia yang maju, aman, tenteram dan sejahtera,"ujar Kejari Samosir, Buddy Herman, SH, MH.

Menurutnya, sesuai dengan tema HBA ke-59 yakni "Tingkatkan Pengabdian Demi Kemajuan, Keunggulan dan Keutuhan Negeri", kita harus melanjutkan semangat perjuangan dengan penuh integritas. Serta melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sepenuh hati. Dan berikanlah pelayanan yang terbaik kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Samosir.

Ketua Panitia HBA ke-59, Juleser Simare-Mare menambahkan, selain melaksanakan kegiatan tabur bunga, jajaran Kejari Samosir juga menggelar kegiatan bakti sosial kepada masyarakat yang tidak mampu di Desa Siopat Sosor.


"Kami juga meminta doa dan dukungan kepada seluruh masyarakat, agar Kejari Samosir menjadi lembaga  penegak hukum yang berintegritas. Sekaligus apa yang dilakukan oleh Kejari Samosir menjadi contoh bagi instansi pemerintah maupun pihak lain, yang memperhatikan masyarakat yang kurang mampu di wilayah Kabupaten Samosir,"Ungkap Ketua Panitia HBA ke-59, Kejari Samosir, Juleser Simare-Mare.

Peringatan HBA ke-59 juga diwarnai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Kepala Kejari Samosir, Buddy Herman, SH di dampingi Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Samosir, Mulianah. Serta dilanjutkan dengan acara hiburan lainnya. (Horas P Samosir/mk)

Keterangan Gambar : Pemotongan Nasi Tumpeng oleh Kejari Samosir Budi Herman SH. MH
Share:
Komentar


Berita Terkini