SSB KTP Kembali Merumput di Lapangan Pasar VI, Marindal II

Editor: metrokampung.com

Marindal II, metrokampung.com
Anak-anak Sekolah Sepak Bola Kompas Taruna Pesada (SSB KTP) kembali berlatih setelah beberapa tahun fakum di lapangan bola Pasar IV Desa Marindal II, Kecamatan Patumbak Deliserdang.

Sekitar 60 an anak-anak mulai dari tingkat SD sampai SMA sederajat sudah berlatih sejak tiga bulan yang lalu.

Menurut Suprawiratoyo pelatih SSB KTP mengatakan bahwa anak anak di sekitar pasar IV khususnya Dusun VI, VII dan VIII sangat antusias untuk berlatih.

Dibantu beberapa anak-anak sepak bola yang masih merumput di PSDS, Toyo melatih anak anak bola tersebut masih dengan biaya sukarela.


"Anak-anak masih kita bebankan Rp.2000,- per orang setiap latihan. Dan latihannya masih hanya setiap hari Minggu, mudah-mudahan bisa kita tambah harinya," ujar Toyo.

Bahkan menurut Toyo, bola kaki yang mereka pergunakan masih dari bantuan SSB Taruna dari Jakarta.

Setelah kurang lebih 3 bulan berlatih, SSB KTP menjamu SSB dari Menteng, Minggu, 21 Juni 2019 sekitar pukul 08.00 WIB di Lapangan Pasar IV Dusun VI Marindal II.

Pertandingan yang disaksikan Kepala Desa Marindal II Jufri Antono, Anak-anak SSB KTP menunjukkan hasil yang sangat baik. SSB KTP mulai dari usia 2003, 2008 memperoleh kemenangan tanpa perlawanan. Di usia 2003 menang dengan 2 ; 0 dan usia 2008 menang dengan 3 : 0.




Usai pertandingan Kepala Desa Marindal II, Jufri Antono menyemangati anak anak SSB KTP yang hadir.

"Semoga kalian semua menjadi pemain yang berprestasi dan menjadi pemain nasional, latihanlah dengan sungguh-sungguh supaya tercapai impian kalian," ujar Jufri Antono.

Dan Kepala Desa menyerahkan 6 bola kaki kepada anak anak SSB KTP yang diterima Suprawiratoyo sebagai pelatih.

Pantauan media online metrokampung.com di lapangan, banyak tokoh tokoh masyarakat, bahkan Kepala Dusun VI Radiono begitu antusias mendukung SSB KTP.



Setiap latihan, tokoh tokoh masyarakat disekitar Pasar IV hadir memberi masukan kepada anak anak SSB KTP, bahkan ada yang menyediakan air minum.
Tak ketinggalan Kepala Dusun VI Radiono yang setia merawat dan membabat rumput lapangan yang ada di Pasar IV.

Toyo berharap, SSB KTP ini bisa menghasilkan pemain-pemain sepak bola yang punya talenta dan potensi.

"Kami berharap dukungan dari semua masyarakat, orang tua dari anak anak SSB KTP, agar mendukung SSB ini, karena sudah banyak alumni dari SSB Kompas angkatan dulu sedang bermain di club club sepak bola, baik tingkat provinsi dan nasional," ujar Toyo pelatih SSB KTP.(simon/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini