Warga Minta Bupati Karo Copot Kades Nageri

Editor: metrokampung.com
Warga yang berunjukrasa menuntut Kades Negeri dicopot

Kabanjahe - metrokampung.com
Puluhan warga Desa Negeri, Kecamatan Munte, berunjukrasa ke kantor DPRD dan kantor Bupati Karo, Jumat (19/7/2019).

Kedatangan warga ini, untuk menyampaikan keluhannya terkait kinerja Kepala Desanya. Warga meneriakkan supaya Kepala Desa Nageri dicopot.

Tak kunjung anggota dewan menemui pendemo, warga hanya diterima staf sekretariat DPRD Karo. Warga pun tak puas.

Merasa aspirasinya tidak kesampaian, warga melanjutkan demo ke kantor Bupati.

Di kantor Bupati, sepuluh orang perwakilan warga diterima di ruang Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa oleh Sekretaris Daerah, Kamperas Terkelin Purba, Kadis PMD Abel Tarigan, Kabag Pemdes Eva dan Kepala Inspektorat Philemon Brahmana.

Melalui juru bicaranya, Lia Br Ginting, yang juga Kaur desa menyebut, adanya dugaan menyimpang dalam pelaksanaan Dana Desa yang dilakukan Kepala Desa. Pihaknya juga menyebut banyak kegiatan fiktif. "Ada dalam laporan pertanggungjawaban, namun tidak dilaksanakan," kata warga.

Menjawab keluhan warga, Sekda menyebut akan memanggil Kepala Desa Nageri. "Akan kita panggil untuk dimintai klarifikasi. Juga tidak tertutup kemungkinan akan dilakukan pemeriksaan khusus," kata Sekda. (bbs/mk/fit)
Share:
Komentar


Berita Terkini