Pake Motor Dinas, Adik Kades Tanah Datar Tabrak Anak Hingga Kritis

Editor: metrokampung.com
Kanan :Korban yang dirawat di RS Wira Husada Kisaran
Kiri : Sepeda motor dinas Kades Tanah Datar yang menabrak korban.

Batubara - Metrokampung.com
Seorang anak dibawah umur sebut saja Mila (10) warga Dusun VII Desa Petatal Kecamatan Datuk Tanah Datar Kabupaten Batubara terpaksa harus diboyong dan dirawat di RS. Wira Husada Kisaran. Kondisi korban kritis sehingga harus dimasukkan ke ruang ICU.

Nawang Sugiono (43) orang tua korban ditemui di rumah sakit, Senin (12/8) menjelaskan putrinya saat itu hendak menyebarang jalan namun tiba tiba muncul sepeda motor yang melaju kencang. Pengendara langsung menabrak tubuh korban mengakibatkan keluhan di dada dan perut. Disekitar dada dan perut mengalami biram biram diduga akibat terhantam stang sepeda motor.

Identitas pengendara yang menabrak Mila menggunakan sepeda motor dinas Kades Tanah Datar belum diketahui secara jelas namun saksi mata di TKP menyebut adik Kades Tanah Datar yang menabrak korban.

Peristiwa tersebut langsung ditangani Pos Lantas Sei Bejangkar. Sepeda motor dinas Kades Tanah Datar BK 4907 L yang menabrak korban  langsung diboyong ke Pos Lantas Sei Bejangkar.

Kapos Lantas Sei Bejangkar Aiptu Arfan  melalui selulernya membenarkan peristiwa tersebut dan saat ini sedang menindaklanjutinya.

Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Kabupaten Batubara Drs. Ebson A. Pasaribu menyayangkan kecerobohan pelaku yang melaju kencang sehingga menabrak anak dibawah umur.

Pasaribu meminta pihak Sat Lantas Polres Batubara agar menindaklanjuti peristiwa tersebut dan menyeret tersangka ke penjara.(ea.ps/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini