Jarang Masuk Kantor, Sejumlah Kalangan Meminta Bupati Tobasa Evaluasi Kadis Perkim

Editor: metrokampung.com
Kepala Dinas Perkim Tobasa.

Tobasa, metrokampung.com
Sejumlah kalangan baik dari rekanan/kontraktor, Jurnalis dan LSM mengkritik sikap Kepala Dinas Perkim Tobasa, Jhony Lubis, yang sangat jarang masuk kantor dan bahkan tak bisa ditemui. Mereka menilai jika Bupati Tobasa layak mengevaluasi kinerja Kadis tersebut atau bilang penting mencopot yang bersangkutan dari jabatannya.

Saat ditemui di kantor Dinas Perkim, Jumat (1/11) salah seorang rekanan berinisial FH mengatakan dirinya sudah beberapa hari ini bolak balik ke kantor tersebut tetapi tak kunjung bertemu dengan Kadis Perkim.

"Bolak balik saya beberapa hari ini ke kantor ini tapi tak bisa ketemu dengan Kadis, bahkan stafnya saya tanya bilang jika Kadis tak diketahui posisinya sama sekali dan kontak juga tidak ada. Bagaimana nanti proses pekerjaan fisik yang diadakan oleh kantor ini bisa berjalan jika Kepala Dinas tidak ada. Atau jangan jangan surat-surat yang dikeluarkan kantor ini yang ada tanda tangan Kepala Dinas itu diduga palsu, sebab stafnya saja bilang tidak tahu rimba Kepala Dinas tersebut.

Oleh karena itu, sebagai bentuk kekesalan saya, Kadis Perkim Tobasa harus dicopot. Masa dia tidak masuk kantor atau Jangan jangan takut ketemu rekanan atau Pers dan LSM. Dia makan gaji buta, tutur FH dengan nada tinggi. Senada dengan FH, AS salah satu jurnalis di Tobasa juga mengatakan dirinya sangat sulit ketemu dengan Kepala Dinas Perkim.

"Kan saat ini banyak pekerjaan yang sedang dilaksanakan dilapangan, jadi selaku KPA tentu jika kita ada temuan pekerjaan yang tidak sesuai tentu Kepala  Dinas lah yang bisa memberikan komentar. Tetapi karena dia tak pernah masuk dan bisa ditemui, maka Saya sangat kesulitan mendapat informasi. Saya minta Pak Bupati copot sajalah Kadis Perkim," ujarnya menutup pembicaraan. (Her/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini