Tim Penilai Kecamatan Terbaik Sumut Lakukan Penilaian di Bangun Purba

Editor: metrokampung.com

Bangun Purba, Metrokampung.com
Bupati  Deli Serdang H Ashari Tambunan menyambut baik kedatangan Tim Penilai Kecamatan Terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara (Provsu) yang dipimpin oleh Kabag Perbatasan dan Pertanahan Provsu Drs. Evan Gani P. Siahaan, M.Si. Rabu (30/10/2019) di Halaman Kantor Camat Bangun Purba.

H Ashari Tambunan menyebut kegiatan penilaian kecamatan terbaik yang dilaksanakan pada hari ini, memiliki arti dan makna yang sangat penting. Disamping untuk mengetahui efektivitas, tingkat perkembangan, kemajuan, keberhasilan, dan capaian capaian kinerja yang telah dilakukan   para aparatur kecamatan bangun purba dalam menyelenggarakan tugas - tugas pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan, sekaligus juga dimaksukan, untuk  mengevaluasi, apa - apa saja yang telah dilakukan selama ini, baik dari tingkat keberhasilannya, maupun pembenahan yang harus dilakukan dan diperbaiki kedepannya.




Bupati menjelaskan, bahwa kecamatan bangun  purba telah ditetapkan menjadi kecamatan terbaik kabupaten deli serdang, dan diproyeksikan untuk  mengikuti penilaian kecamatan terbaik tingkat provinsi sumatera utara. karena itulah, kecamatan ini telah melakukan berbagai persiapan - persiapan dari jauh - jauh hari sebelumnya. 

Dalam kesempatan itu, H Ashari Tambunan mengungkapkan betapa antusiasmenya seluruh masyarakat di Kecamatan Bangun Purba ini, dan berharap kecamatan bangun purba ini, dapat ditetapkan menjadi kecamatan terbaik tingkat provinsi sumatera utara.pungkasnya

"Kami selalu berusaha yang terbaik. Kami berfokus pada proses dengan melakukan aksi maksimal, sedangkan hasil akhir kami berharap bisa menjadi yang terbaik dari usaha yang telah kami lakukan," paparnya.

Disela-sela acara, Ketua Tim Penilai tingkat Provinsi Sumatera Utara Drs. Evan Gani P. Siahaan, M.Si. juga menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya karna telah menyambut baik dengan tulus ikhlas,yang artinya kecamatan bangun purba ini sudah tulus dan ikhlas untuk bisa menjadi juara,"ucapnya.

Sementara, Camat Bangun Purba Marianto Irawadi S.Sos juga melakukan pemaparan atau ekspose mengenai profil Kecamatan Bangun Purba untuk memperkenalkan Bangun Purba dari segala aspek geografis, demografis, potensi wilayah, peningkatan dibidang pendidikan, serta fasilitas pelayanan masyarakat dan peningkatan PAD di hadapan tim penilai tingkat Provinsi Sumatera Utara.

Hadir pada kesempatan itu, Ketua TP PKK Deli Serdang Ny. Hj. Yunita Ashari Tambunan, Ketua GOPTKI Ny Hj Sri Pepeni Yusuf Siregar, Asisten I Dedi Maswardy, jajaran Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Deli Serdang, perwakilan FKUB Muspika Kecamatan Bangun Purba, Kepala Desa dan  Ibu-ibu PKK se-Kecamatan Bangun Purba, serta para pimpinan perusahaan dan pengusaha di Bangun Purba.(dra/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini