Bupati Labuhanbatu Hadiri Dies Natalis HMI Ke -73

Editor: metrokampung.com

Rantauprapat, metrokampung.com
Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT. di dampingi Ketua TP.PKK labuhanbatu Hj.Rosmanidar Hasibuan Menghadiri Kegiatan Dies Natalis HMI Ke 73 yang dilaksanakan oleh seluruh Pengurus Komisariat  HMI cabang Labuhanbatu Raya  di Hotel Permata Land Rantauprapat, Rabu (5/2/2020), sebelum acara dimulai Bupati Labuhanbatu Makan Malam bersama dengan para Pengurus HMI dan juga para Alumni HMI dan para undangan yang hadir,

Dalam arahan beliau menyampaikan  "Saya sangat yakin dan percaya dari HMI akan lahir putra-putri terbaik labuhanbatu yang dapat memberikan perubahan yang siknifikan untuk Labuhanbatu dengan memberikan ide buah pikir yang mampu melahirkan Inovasi-inovasi yang baru hingga bisa membangun labuhanbatu tercinta.

“Pemkab labuhanbatu menunggu kehadiran HMI di tengah pemerintahan untuk memberikan ide dan gagasan yang positif, jangan berikan pemerintah kabupaten labuhanbatu dengan demo,mari duduk bersama untuk suatu rencana yang baik untuk daerah yang kita cintai ini,” kata Andi Suhaimi.

Saya selaku bupati labuhanbatu saat ini ingin bersinergi dengan mahasiswa masiswa HMI,  karena saya tahu bahwa HMI merupakan Organisasi Kemahasiswaan yang terbesar dan tertua di negara republik Indonesia ini, karena HMI usia nya 73 Tahun dan Indonesia 74 tahun hanya selisih 1 tahun saja. Jadi saya ingin HMI dapat membantu saya mewujudkan keummatan yang ada di Labuhanbatu Raya ini.

Andi Suhaimi yang merupakan Alumni ITM ini juga menyampaikan, pemkab labuhanbatu sekarang ini sangat memperhatikan mahasiswa, "Ada berkisaran 3 ribu lebih mahasiswa Labuhanbatu mendapatkan bea siswa, itu di karenakan saya selaku pimpinan di kabupaten pernah mengalami dan merasakan bangku kuliah yang biayanya harus kita pikirkan sendiri, oleh karena itu saya mengalokasikan bea siswa bagi mahasiswa.

"Mudah mudahan program program tersebut kedepannya bisa terus kita kembangkan dengan terobosan terobosan yang kita buat di Kabupaten Labuhanbatu,” harap Andi Suhaimi.

Sementara itu, Abdi Jaya Pohan selaku Ketua KAHMI (Korps Alumni HMI) Labuhanbatu menyampaikan terima terimakasih kepada bapak Bupati Labuhanbatu yang telah menyempatkan diri untuk  hadir dalam acara ini, kami siap menjadi mitra upaya untuk membangun   masyarakat Labuhanbatu ini sesuai dengan tujuan HMI yaitu menuju adil dan makmur yang diridhoi oleh Allah SWT.

Disisi lain Zainul Arifin selaku panitia penyelenggara dalam laporannya mengatakan, kegiatan tersebut terselanggara atas kerja sama antara pengurus Komisariat se cabang Labuhanbatu Raya dengan didasari panggilan hati pada Dies Natalis, yang mana sangat diharapkan HMI mampu menjawab tantangan perkembangan jaman saat ini.HMI mampu mengikuti gejolak perubahan masa, ucap Zainul.

Kegiatan Dies Natalis HMI Ke 73 tersebut diisi dengan mendengarkan paparan yang disampaikan oleh Rektor ULB Ade Parlaungan NST, SE. M.Si dengan tema “Repleksi 18 tahun HMI Cabang Labuhanbatu Raya,” Kegiatan ini turut di hadiri Para Kepala  OPD, IPK, Forhati, Tokoh Masyarakat, Tokoh Politik, Mahasiswa dan Ketua FKUB Labuhanbatu.(Oen/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini