Tim Gugus Tugas-19 Asahan Perkuat Tim Gugus Tugas Covid-19 di Desa

Editor: metrokampung.com

ASAHAN, Metrokampung.com - Tim Gugus Tugas penanganan pencegahan Covid-19 Kabupaten Asahan menggelar rapat perkuatan tim gugus tugas covid-19 di tingkat kecamatan hingga desa dan kelurahan.

Dalam siaran pers juru bicara tim gugus tugas Covid-19 Kabupaten Asahan Rahmat Hidayat Siregar, Kamis (16/4/2020) menyampaikan bahwa tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Asahan telah melakukan penguatan gugus tugas covid ditingkat kecamatan melalui pengembangan sistem organisasi yang responsif dalam melakukan reaksi cepat tanggap covid-19.

Ia juga menyampaikan bahwa tim gugus tugas covid-19 telah mengintruksikan setiap pemerintah kecamatan dan desa untuk membentuk gugus tugas diwilayah masing-masing sebagai garda terdepan dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Masih kata dia, tim gugus tugas kecamatan dan desa nantinya akan terus berupaya mengantisipasi penyebaran virus covid-19 dengan cara melakukan penyemprotan disinfektan dan penyuluhan tentang bahaya penularan virus corona.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan. Gugus tugas Covid-19 desa juga akan melakukan himbauan kepada masyarakat agar menghindari tempat-tempat kerumunan massa demi memutus mata rantai penularan covid-19.

Selanjutnya kata dia, gejala virus Covid-19 dimulai dari demam dengan suhu tubuh diatas 380 C, sesak napas dan batuk kering agar segera memeriksakan diri ke Puskesmas terdekat atau ke Posko Kesehatan Gugus Tugas Covid-19 didaerah masing-masing. (AS/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini