Sesuai Arahan Bupati Labuhsnbatu, Kades Himbau Pedagang Dan Masyarakat Agar Memakai Masker

Editor: metrokampung.com

Labuhanbatu, metrokampung.com
Sesuai Arahan Bapati Labuhanbatu Andi Suhaimi,Kepala Desa (Kades) Tanjung Harapan Rustam Efendi turun ke pasar tradisional di Desa Tanjung Harapan Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara untuk menyampaikan himbauan kepada pedagang dan pembeli agar tetap menggunakan masker pada, Kamis (7/5/2020).

Rustam Efendi menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar tetap menggunakan masker pada saat beraktifitas di pasar Tradisional untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid 19).

Pada saat penyampaian himbauan Kades beserta tim berjalan kaki menyelusuri pasar tradisional, Kepala Desa Tanjung Harapan ini juga membagikan masker gratis kepada pengunjung yang tidak menggunakan masker.

Rustam Efendi dengan tegas menyampaikan kepada pedagang dan pengunjung agar tetap menggunakan masker, apabila tidak mengindahkan himbauan yang disampaikan oleh pemerintahan desa maka Kepala Desa Tanjung Harapan ini tidak segan – segan akan melarang yang berjualan dan pengunjung untuk masuk ke areal pasar tradisional.

Kapala Desa Tanjung Harapan Rustam Efendi berharap dengan kegiatan turun kelapangan menyampaikan himbauan untuk menggunakan masker dapat mencegah penularan Virus Corona, “lebih baik mencegah dari pada mengobati” tegas Rustam Efendi.

Pada pelaksanaan kegiatan ini Kepala Desa Tanjung Harapan didampingi oleh Dinas Kesehatan, Relawan Covid 19, Babinkamtibmas, Babinsa, Kaur Desa, BPD dan Pemuda Pancasila Ranting Desa Tanjung Harapan.(Oen/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini