Polsek Indrapura Rajin Sosialisasi New Normal

Editor: metrokampung.com
Bhabinkabtibmas Desa Aras, Brigadir Medi Hasibuan.
Batu Bara,metrokampung.com
Dalam rangka menghadapi masa new normal dan sejalan dengan pencanangan sosialisasi new normal yang dilaksanakan Polres Batu Bara baru-baru ini, Polsek Indrapura Polres Batu Bara melalui Bhabinkamtibmas melaksanakan Bimbingan dan penyuluhan, sosialisasi serta pemberian masker kepada warga di wilayah hukum Polsek Indrapura.

Demikian dikatakan Kapolsek Indrapura AKP Sandi melalui Brigadir Medi Hasibuan, Bhabinkamtibmas Desa Aras ketika memberikan masker kepada warga di kantor Desa Aras Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Senin (15/6/2020).

Brigadir Medi Hasibuan selaku Bhabinkamtibmas menghimbau warga dalam rangka menghadapi new normal dalam menjalankan aktifitas agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah disampaikan oleh pemerintah antara lain selalu mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan jaga jarak (physical distancing) agar terhindar dari penularan virus corona.

Kades Desa Aras Muhammad Yusuf menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan Polsek Indrapura dalam menghadapi masa new normal.

"Dengan kegiatan tersebut warga jadi tau  langkah-langkah apa yang harus ditempuh dalam menjalankan aktifitasnya sehari-hari", ujar Muhammad Yusuf.(rudi/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini