Gelar RPP Kepala Desa Puji Kader Pemuda Pancasila

Editor: metrokampung.com
Kader Pemuda Pancasila PAC STM Hulu, Pengurus MPC PP Deliserdang dan Kades Rumah Sumbul.
STM Hulu, metrokampung.com
Kepala Desa (Kades) Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu Kabupaten Deli Serdang, Mena Ginting mengapresiasi Ormas Pemuda Pancasila.

Hal itu diungkapkannya saat memberikan kata sambutan dalam acara Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Pemuda Pancasila jajaran PAC PP STM Hulu di Aula Kantor Desa Rumah Sumbul, Minggu (18/10/2020).

"Belakangan ini image negatif Pemuda Pancasila yang dipandang cendrung ke arah premanisme, namun kini tidak lagi. Kader - kader Pemuda Pancasila belakangan ini terlihat sudah berubah warna. Mereka ( Kader Pemuda Pancasila) telah ambil bagian dalam setiap kegiatan seperti gotong - royong, kegiatan suka duka serta lainnya.

Masalah penyalahgunaan narkotika, kader Pemuda Pancasila terkhusus Kecamatan STM Hulu dibawah pimpinan Julianta Barus telah jauh dari barang haram yang merusak generasi bangsa tersebut," paparnya.

 Kegiatan RPP dihadiri belasan kader Pemuda Pancasila PAC STM Hulu, pengurus MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Deliserdang sepertiKhairul Sembiring, Adil Simarmata, Irawan, Daulat Barus, Evaproditus Tambun, Rosandi Jopi, M Herlambang, Amri, Sugiarto serta pengurus lainnya.

Ketua PAC Pemuda Pancasila STM Hulu, Julianta Barus pada RPP tersebut menjelaskan ada  4 pimpinan ranting yang mengikuti RPP yakni Ranting Rumah Sumbul, Tanah Gara Hulu, Gunung Manupak A dan Ranting Desa Sibunga - bunga.  

Sedangkan hasil RPP, Pimpinan Ranting PP Rumah Sumbul dijabat Usman PA, Ranting Tanah Gara Hulu dijabat Mikael Barus, Ranting Gunung Manupak A dijabat Antonius Ginting, Ranting Sibunga - bunga dijabat Een Epratno," jelasnya. (dil/dra/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini