Diminta DLH Labuhanbatu Tindak Lanjuti Proses Penanganan Ipal Lapas Labuhanbatu

Editor: metrokampung.com


Labuhanbatu, Metrokampung.com
Menyikapi perhatian yang telah dilakukan dinas DLH Kabupaten Labuhanbatu terkait pelaporan masyarakat melalui Lurah Lobusona beberapa waktu lalu tentang kondisi instalasi pengelolaan air limbah lembaga permasyarakatan kelas II C Rantauprapat yang sempat menjadi perhatian sejumlah masyarakat sekitar lapas.

Terkait tindak lanjut hal tersebut komfirmasi awak media metrokampung.com pada Kabid Penaatan DLH Labuhanbatu Masdinauli Butarbutar menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan tinjau langsung ke lokasi IPAL Lapas Rantauprapat berdasar pada keluhan masyarakat sekitar lapas beberapa waktu lalu.


"Benar kita telah melakukan tinjauan langsung kelokasi bersama tim dari DLH Labuhanbatu bersama Lurah Lobusona yang sebelumnya berdasar pada keluhan masyarakat sekitar lapas atas keadaan instalasi pengelolaan air limbah yang disampaikan Lurah Lobusona itu," terang Masdinauli Butarbutar di ruang kerjanya," Rabu (10/3/2021).

Lebih lanjut dijelaskannya bahwa pertemuannya dengan pihak lapas terkait IPAL tersebut, disambut baik oleh pihak terkait, dan setelah melakukan inventarisasi, pihak lapas menyikapi positif, namun prihal perbaikan IPAL lapas dijelaskan mereka bahwa perbaikannya pihak lapas terlebih dahulu mengkordinasikan ke atasan, selanjutnya meminta waktu," terangnya.

"Sehubungan hal ini tentunya menyangkut regulasi yang harus di sampaikan dulu kepihak pimpinan," tambahnya.

"Lebih lanjut dijelaskan pihak lapas kepada Kabid Penaatan DLH Masdinauli Butarbutar bahwa sebelumnya ipal ini tidak bermasalah. Namun ketika perkembangan situasi lahan disekitaran /banyaknya bangunan disekitar berakibat hal ini terjadi saluran yang kurang baik," terang Kabid Penaatan sesuai alasan pihak lapas kepadanya.

"Pihak lapas akan memperbaiki namun meminta waktu seiring hal tersebut harus terlebih dahulu dikordinasikan ke atasan," terangnya sesuai permintaan pihak Lapas Rantauprapat dan berjanji akan kembali dan tetap berupaya melakukan kontrol semaksimal mungkin demi kebaikan lingkungan terkait pengelolaan IPAL di lingkungan Labuhanbatu," tandasnya.

"Kita akan tetap berupaya semaksimal mungkin dalam melaksanakan tugas sebagai kepala bidang penaatan kabupaten Labuhanbatu dari seluruh instansi maupun usaha terkait kelayakan IPAL, nanti kita cek kembali ya," ujarnya.(MK/Rahmat Fajar Sitorus/Simon)
Share:
Komentar


Berita Terkini