Yayasan At-thohiriyah Terima Siswa Baru Tahun Ajaran 2021-2022

Editor: metrokampung.com
Panitia penerimaan siswa baru yayasan At-thohiriyah tahun ajaran 2021/2022 

Moro, metrokampung.com
Yayasan pendidikan Islam Ma,had Tahfizul Qur'an At-thohiriyah yang bertempat di kecamatan Moro, Kabupaten Karimun, Kepri kembali membuka pendaftaran siswa baru untuk tingkat SMP,IT At-thohiriyah Tahun Ajaran 2021/2022, Sabtu (3/03/2021) pukul 7,30 -11,00 wib.

Dalam keterangan persnya kepada awak media metrokampung com,Aal ukhnanda selaku koordinator dan panitia penerimaan siswa baru mengatakan.

"Sebenarnya penerimaan siswa baru untuk tahun ini akan diadakan beberapa hari kedepan,cuman berhubung siswa yang mendaftar hari ini sudah melebihi dari yang ditargetkan,maka penerimaan siswa baru untuk tahun ajaran 2021/2022 di yayasan At-thohiriyah cukup hari ini saja,dan itupun kita langsung menseleksi calon siswa tersebut hari ini juga.

"Perlu diketahui, untuk tahun ajaran baru ini, yayasan At-thohiriyah menerima siswa baru sebanyak 22 siswa,dengan kriteria laki-laki 13 orang, perempuan 9 orang, sementara yang mendaftar hari ini sudah lebih dari 40 orang,dan kami juga menerima siswa pindahan dari sekolah lain, tutur Aal kepada awak media metrokampung.com.

Tampak para siswa baru saat di seleksi para guru dan ketua yayasan At-thohiriyah,ustadz Jefri.

Sementara itu, ketua yayasan At-thohiriyah ustadz Jefri mengatakan terimakasih kepada semua lapisan masyarakat,baik itu dari Moro maupun dari luar Moro,yang telah mempercayakan anaknya untuk di didik di yayasan At-thohiriyah ini,kami akan selalu memberikan mutu pendidikan yang terbaik demi kemajuan yayasan ini, ungkap ustadz Jefri kepada awak media metrokampung.

Pantauan awak media metrokampung com dilapangan,pada penerimaan siswa baru tahun ini,turut diwakili oleh orang tua siswa dan tetap mengacu pada standar prokes.

Penulis.... Sahat Sijabat
Editor....... Simon Sinaga
Share:
Komentar


Berita Terkini