3 Pelaku Curanmor Nyaris Tewas Dihajar Massa

Editor: metrokampung.com
Ketiga pelaku pencurian sepeda motor masing-masing Agung Prasetio, Andika Syahputra dan Arie Pradana berikut barang bukti yang berhasil diamankan Polsek Beringin.

Lubuk Pakam, metrokampung.com
Tiga pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) Agung Prasetio (21) warga Dusun Sadar Barat Desa Sekip Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang, dan Andika Syahputra (26) Warga Jalan Pelak Desa Sekip Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang, serta Arie Pradana (21) warga Dusun Melayu Desa Tumpatan Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang, nyaris tewas akibat dimassa di Dusun Yogya Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin, Sabtu (16/10/2021) sekira pukul 18.00 wib

Kapolsek Beringin Polresta Deli Serdang AKP Doni Simanjuntak SH saat dikonfirmaai melalui Kanit Reskrim Iptu Randy Anugrah S.Tr.K, Senin (18/10/2021) membenarkan ketiga pelaku dimassa.




Dijelaskannya, peristiwanya bermula saat korban Edi Winoto (46) warga Dusun Banjar Negoro B Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin Kabupaten Deliserdang, membersihkan sawah dan memarkirkan sepedamotor Honda Beat BK 2496 MAO dipinggir sawah.

Saat korban menoleh, ternyata sepedamotor miliknya sudah raib. Kemudian Korban meminta tolong kepada Rahmad (24) untuk mencari sepeda motornya. Lalu Rahmad menelusuri jalan di sekitar Desa Sidodadi dan kemudian melihat sepeda motor milik korban masih di naiki oleh tersangka Ari Pradana yang didorong oleh Agung Prasetio berboncengan dengan Andika Syahputra yang mengendarai sepedmaotor Honda Verza, tepatnya di Dusun Jogja Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin.

Kemudian Rahmad meminta tolong kepada warga setempat untuk mengamankan tersangka. Mendengar informasi dari masyarakat, Unit Reskrim Polsek Beringin Polresta Deli Serdang menuju kelokasi dan mengamankan barang bukti ke Polsek Beringin dan ketiga pelaku dibawa ke Rumah Sakit Patar Asih yang telah babak belur dihajar massa.

"Kita masih melakukan pengembangan," ujar Iptu Randy Anugrah. (Bobby Purba/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini