Penanaman 60.000 Bibit Mangrove di Batubara : Hutan Mangrove Turunkan Emisi Gas

Editor: metrokampung.com
Kapolres Batubara AKBP Robinson Simatupang didampingi Bupati Batubara Terpilih Ir. Zahir, MAP saat menanam bibit mangrove.

Batubara - Metrokampung.com
Keberadaan hutan mangrove sangat mendukung upaya penurunan emisi gas, apalagi diwilayah kita sebagai pusat kawasan industri  nasional. Pabrik-pabrik industri akan sangat berdampak dengan lingkunga, maka keberadaan hutan mangrove menjadi penting dikarenakan mampu menyimpan karbon dari semua emisi yang ada.

Demikian diungkapkan Kapolres Batubara AKBP Robin Simatupang, SH, M.Hum pada penanaman
Sebanyak 60.000 bibit mangrove  di 62 kilometer persegi di  pesisir pantai Datuk Kecamatan Sei Suka Batubara, yang diselenggarakan oleh Polres Batubara bersama Forkopimda, seluruh elemen dan
ribuan masyarakat Batubara, Senin (15/10).

Kapolres Batubara AKBP Robin Simatupang menambahkan ini merupakan program Polri untuk penghijauan dipesisir pantai. Pohon mangrove ditanam bertujuan supaya menangkal abrasi dan diharapkan berkembang biota laut, sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat nelayan.

"Saya berharap kepada masyarakat Batubara agar menjaga dan merawat mangrove. Penanaman bibit mangrove secara bersama dapat menumbuh kembangkan kepedulian  kita terhadap lingkungan, dan semoga program ini dapat berjalan lancar. Menurut penelitian hutan mangrove mampu menyerap emisi karbon sebesar 4-5 kali lebih besar dari pada hutan daratan" urai Kapolres.


Dalam kesempatan ini Kapolda Sumut yang diwakili Dirpolair Poldasu Kombes Yosi menjelaskan, penanaman mangrove ini dilaksanakan  di lima Kabupaten di pesisir timur Sumut yakni Langkat, Deli Serdang, Sergai, Batubara dan Asahan. "Poldasu berharap agar Kapolres  mensukseskan kegiatan ini", ujarnya.

Yosi  menyampaikan penanaman ini secara serentak  merupakan program Go Green Bhabinkamtibmas. Selanjutnya Yosi  berharap agar hutan mangrove ini harus dilindungi oleh seluruh elemen masyarakat yang ada di kabupaten Batubara.

Sebelumnya Yusriadi Sitorus sebagai pencinta lingkungan hidup menyampaikan, penanaman bibit mangrove ini merupakan program yang cukup baik,  untuk biota laut agar pertumbuhan ikan semangkin meningkat.

Turut hadir dan melakukan penanaman bibit mangrove, Ketua MPC Pemuda Pancalisa Kabupaten Batubara  Yakat Ali, SE dan Ketua DPD Ikatan Pemuda Karya Kabupaten Batubara Basri Saragih, SE masing-masing beserta anggota serta Bupati Batubara Terpilih Ir. Zahir, MAP. (Ebson AP/red)

Share:
Komentar


Berita Terkini