Pembelajaran Tatap Muka di Kecamatan Moro Berjalan Aman dan Lancar

Editor: metrokampung.com
Hery Purwanto saat memantau proses belajar mengajar tatap muka di salah satu ruangan sekolah.

Moro, metrokampung.com
Memasuki hari kedua pembelajaran tatap muka siswa-siswi sekolah yang ada di kecamatan Moro sampai saat ini masih berjalan aman dan lancar.

Seperti pantauan awak media metrokampung.com di salah satu sekolah yang ada di kecamatan Moro, seperti di SMPN 01 Moro,Tampak para siswa tekun mengikuti kegiatan belajar dengan semangat walau hanya dengan waktu yang terbatas.
Seperti yang disampaikan kepala sekolah SMPN 01 Moro,Hery Purwanto kepada awak media metrokampung, Senin (04/10/2021),"dari 498 siswa yang ada di sekolah ini, 490 sudah mengikuti vaksinasi, kalaupun masih ada yang belum divaksinasi, siswa tersebut belum mencukupi usianya, dan sudah ada kesepakatan antara orang tua siswa tersebut dengan pihak sekolah untuk mengikuti proses belajar tatap muka,ucap Hery Purwanto kepada awak media metrokampung.com.

Tampak sebagian ruangan SMPN 01 Moro yang masih dalam tahap renovasi.

"Untuk saat ini, kegiatan belajar mengajar di SMPN 01 Moro masih di bagi tiga gelombang bang, gelombang I pukul 7.00-10 wib,II pukul 10-12,00 wib,III pukul 12,00-14,00wib,ini kita lakukan karena sebagian ruangan yang ada di SMPN 01 ini masih dalam tahap renovasi.

"Mudah-mudahan bang, kegiatan belajar tatap muka sekarang ini berjalan aman dan lancar, secara umum untuk saat ini belum ditemukan kasus positif setelah proses belajar mengajar di sekolah,"belum ada anak yang ditemui terdeteksi positif kasus Covid-19, termasuk guru pengajar,ucap bang Hery.

Tampak kegiatan belajar mengajar di SMPN 01 tersebut tetap mengacu pada standar prokes,dengan memakai masker dan menjaga jarak dan menyiapkan cuci tangan.

Penulis....... Sahat Sijabat.
Editor...........Simon Sinaga.
Share:
Komentar


Berita Terkini