Bupati Humbahas Dosmar Banjaranhor SE Motivasi Siswa SMP Kelas IX Menghadapi Ujian

Editor: metrokampung.com
Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor SE menyalami siswa SMP kelas IX saat acara try out di Kabupaten Humbang Hasundutan.

DOLOKSANGGUL-METROKAMPUNG.COM
Pemkab Humbang Hasundutan (Humbahas) melalui Dinas Pendidikan bekerjasama dengan SMA Unggul Del Laguboti Tobasa melaksanakan try out bagi siswa/i SMP Negeri/Swasta kelas IX se-Kabupaten Humbang Hasundutan, Rabu (22/2) bertempat di Gedung Situmorang Doloksanggul. Try out itu diikuti 508 orang siswa/i dan langsung dihadiri Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor SE untuk memberikan motivasi dan semangat untuk menghadapi ujian. Kadis Pendidikan Drs Jamilin Purba dan Asisten Administrasi dan Kesra Drs Janter Sinaga ikut hadir dalam acara itu. 

“Anak-anakku peserta try out  yang saya sayangi, ada dua  hal yang perlu kalian perhatikan untuk mencapai mimpi dan cita-cita kalian.  Pertama, tentukan target dan tujuan hidup kalian karena kesuksesan tidak akan datang dengan sendirinya atau hadir begitu saja dalam kehidupan seseorang. Kesuksesan merupakan sebuah proses yang terjadi dari berbagai rangkaian peristiwa. Kedua, jangan takut bermimpi dan wujudkan mimpi kalian.  Mari kita melakukan revolusi mental, tegakkan integritas.  Dalam waktu yang tidak lama lagi, anak-anakku sekalian akan menghadapi berbagai jenis ujian untuk menyelesaikan pendidikan di tingkat sekolah menengah pertama. 

 Berbagai ujian akan dihadapi yaitu ujian semester akhir, ujian sekolah berbasis nasional (USBN), ujian sekolah termasuk ujian nasional.  Bahkan serangkaian ujian seleksi/test bagi anak-anakku yang bermimpi  melanjutkan pendidikannya ke sekolah menengah atas yang  unggul seperti SMA Unggul Del, SMA Yayasan Soposurung, SMA Matauli Pandan dan lain-lain. Tentu, semua itu harus butuh persiapan yang matang dari anak-anakku sekalian agar memperoleh hasil yang diharapkan dan maksimal” ajak Bupati.

Bupati Humbahas menyampaikan kata pepatah, sediakan payung sebelum hujan, artinya harus mempersiapkan diri dengan banyak belajar dan latihan dalam menghadapi ujian-ujian tersebut. Ingat, persaingan sangat ketat, bukan hanya lingkup Kabupaten Humbang Hasundutan, akan tetapi jauh lebih besar akan bersaing dengan anak-anak didik lain yang berasal dari seluruh indonesia. Jangan cepat puas dengan kemampuan diri sendiri, tetapi secara terus menerus, kalian harus mengisi diri dengan belajar dan berlatih. Niscaya akan siap menghadapi jenis ujian apapun untuk menggapai mimpi.  Tetaplah berdoa dan berharap semua siswa dalam menghadapi ujian tetap percaya pada diri sendiri. Bupati Humbahas mengingatkan untuk tidak melakukan cara-cara yang tidak terpuji sewaktu menghadapi ujian, seperti menyontek atau percaya pada orang-orang yang menawarkan jawaban.

Dari dunia pendidikan yang bersihlah kita membangun bangsa jauh ke depan dan mari menunjukkan  komitmen kita yang percaya diri, yang tak ragu untuk bercermin dan yang terus bergerak maju ke depan. Tetapkanlah hati dan pikiran kalian dalam kejujuran dan kebenaran niscaya kalian akan menjadi orang-orang yang sukses dan berhasil di masa depan. Saya selalu mendoakan kalian agar dapat menempuh pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yang kalian inginkan.

Dalam try out itu, Bupati Humbahas mengucapkan terima kasih kepada SMA Unggul Del Sitoluama-Laguboti yang bersedia bekerjasama dengan Pemkab Humbang Hasundutan dalam pelaksanaan try out bagi SMP kelas IX se-Kabupaten Humbang Hasundutan.Tentu melalui kegiatan try out ini sangat bermanfaat untuk membantu siswa  mengenal jenis-jenis soal ujian yang akan dihadapi nanti  dan  membiasakan diri dalam  menghadapi ujian yang sebenarnya. (Firman Tobing/Simon)
Share:
Komentar


Berita Terkini