Jemaat Gereja Methodist Minta Pdt. Hotriana Simbolon Dipindahkan Diduga Arogan Dan Diktator

Editor: metrokampung.com

Batu Bara, Metrokampung.com
Puluhan jemaat gereja Methodist memprotes kinerja Pdt.Hotriana Simbolon yang diduga arogan, diktator dan tidak mengayomi dalam memimpin jemaatnya bertentangan dengan firman yang tawarkan oleh PGI "Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang" Johanes 15:14-15. Warga jemaat gelar protes kinerja pendeta bertempat di halaman gereja Methodist Desa Simpang Dolok Kecamatan Datok Limapuluh Kabupaten Batu Bara, Minggu (29/12/2019).

Op Reno Simbolon (65) jemaat gereja Methodhis kepada metrokampung.com mengatakan kami meminta kepada pimpinan distrik lima wilayah satu Pematang Siantar agar Pdt.Hotriana Simbolon di pindahkan dari gereja Methodhis Simpang Dolok karena di nilai tidak becus dalam memimpin jemaatnya. Adapun keluhan para jemaat yaitu pemberian sembako dari Polres Batu Bara beberapa waktu yang lalu agar di berikan kepada warga jemaat Methodhis yang janda dan keluarga  tidak mampu tidak tepat sasaran, pembagian daging untuk makan bersama pada malam natal tidak di berikan, jemaat mempertanyakan uang kas tersisa Rp. 75000 kemana pertanggung jawaban uang tersebut digunakan, ungkapnya.



Pdt.Hotriana Simbolon saat ditemui di rumah dinas gereja Methodhis menyampaikan apa yang di sampaikan para jemat tentang sembako yang dari polres batubara telah di berikan kepada yang berhak, pemberian daging untuk makan bersama saat Natal telah diberikan kepada seluruh jemaat gereja dan tentang uang kas gereja RP 75.000 penggunaannya ada tercatat di pembukuan bendahara gereja, ujarnya.

Warga jemat Gereja Methodhis akibat pimpinan gereja yang dinilai arogan diktator dan tidak mengayomi dalam memimpin antara lain, keluarga Anto simbolon, A Ambarita, Florensia, Roida Tamba,Op Maruli Pasaribu, keluarga Dolok Seribu, Antoni Sihombing, Op Riko Hutauruk.

Informasi yang diperoleh Metrokampung.com, Sebelumnya jumlah jemaat gereja sebanyak 67 kepala rumah tangga sudah  banyak pindah bahkan ada jemaat tidak mau ke gereja yang di pimpin oleh Pdt.Hotriana Simbolon. (MK/DS )


Keterangan Foto: Op Reno Simbolon bersama puluhan jemaat saat memprotes kinerja Pdt.Hotriana Simbolon.
Share:
Komentar


Berita Terkini