Arus Balik di Batu Bara Padat, Antrian Kendaraan Hingga 2 Km

Editor: metrokampung.com

Batu Bara- Metrokampung.com
Hingar bingar klakson kendaraan serta omelan pengemudi menghiasi kemacetan akibat tingginya volume kendaraan dan buruknya kondisi jalan di perlintasan kereta api yang diperkirakan akan semakin parah menjelang tengah malam.

Tingginya volume kendaraan pada arus balik H+3 Tahun Baru 2020 di Kabupaten Batu Bara disertai buruknya kondisi jalan di perlintasan KA di Petatal Kec. Datuk Tanah Datar akibatkan kemacetan dengan antrian kendaraan hingga 2 Km, Jum’at (03/01/2020) malam.

Kemacetan panjang yang terjadi tepatnya di  perlintasan KA di JPL 92 KM 132+077 Jalinsum diduga akibat buruknya kondisi jalan di tempat tersebut.

Kondisi bantalan yang tak rata dengan badan jalan membuat pengemudi kendaraan terpaksa mengurangi kecepatan bahkan tak jarang harus terhenti sejenak di atas rel.

Petugas penjaga palang JPL 92 KM 132+077 ketika dikonfirmasi di lokasi mengatakan, kondisi perlintasan rusak itu sudah berlangsung lama. Namun, hingga kini belum ada tanda-tanda perbaikan jalan.

“Udah lama juga, setelah  diaspal hancur lagi, diaspal hancur lagi. Kalau dari kami kan sekedar menimbun, berlobang lagi",  kata petugas yang mengaku bernama Faisal tersebut.

Faisal tak menampik bahwa akibat kondisi tersebut, sudah beberapa kali terjadi kecelakaan tunggal di lokasi tersebut, meski tak sampai merenggut korban jiwa. Dia pun berharap, pihak terkait bisa segera memperbaiki kondisi tersebut.

“Kalau diperbaiki kan gak ada mobil mogok atau tersangkut di sini. Sepedamotor lah yang sering jatuh, kalau orangnya jarang lewat sini, apalagi kondisi hujan seperti sekarang ini,” katanya.

Pantauan  di lokasi, kondisi antara badan jalan dan kedua rel kereta api terlihat jarak yang cukup dalam, sehingga setiap kendaraan yang lewat harus sangat berhati-hati melintasinya, jika tak ingin mengalami kecelakaan di sana.

Mendapat informasi kemacetan panjang di perlintasan kereta api, Waka Polres Batu Bara Kompol Herwansyah Putra langsung menginstruksikan Kasat Lantas AKP Suprihanto P untuk mengurai kemacetan.(ea.ps/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini