![]() |
Bupati meenyematkan pangkat purna bhakti kepada mantan Kasat Pol PP MPR Manullang dalam acara HUT Satpol PP, Pemadam Kebakaran dan Satlinmas di Doloksanggul. |
DOLOKSANGGUL-METROKAMPUNG.COM
HUT pemadam kebakaran ke-99, Satpol PP
(Satuan Polisi Pamong Praja) ke-68 dan Satuan Perlindungan Masyarakat ke-56
diperingati di Humbang Hasundutan bertempat di Kantor Bupati Humbahas Bukit
Inspirasi Doloksanggul, Selasa (10/4) dengan inspektur upacara Bupati Humbahas
Dosmar Banjarnahor SE.
Bupati
Humbahas Dosmar Banjarnahor SE mengatakan upacara HUT pemadam kebakaran tidak
hanya sekedar mengenang peristiwa tahun 1919. Dimana waktu itu masyarakat
Batavia memberikan penghargaan dalam bentuk prasasti atas perjuangan Brandweer
dalam memadamkan kebakaran besar di Jatinegara Jakarta. Namun merupakan upaya
untuk lebih meningkatkan komitmen memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,
memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa serta mewujudkan perlindungan
masyarakat dari ancaman dan dampak ikutan kejadian kebakaran.
Memberikan
perlindungan kepada masyarakat sesuai dengan nawa cita pertama yaitu
menghadirkan kembali Negara untuk melindungi segenap bangsa dan memberikan rasa
aman. Pemadam kebakaran bukan hanya penjaga kota yang bertindak pasif tetapi
lebih dari itu berperan aktif dalam proses pembangunan, melindungi hasil
pembangunan dan memberikan perlindungan masyarakat demi peningkatan
kesejahteraan masyarakat.
Sementara
HUT Satpol PP dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) sangat istimewa
karena bersamaan waktunya dengan tahapan Pilkada serentak di 171 daerah yang
meliputi 17 provinsi dan 154 kabupaten/kota di Indonesia. Sehingga HUT Satpol
PP dan Satlinmas bertema “Satpol PP dan Satlinmas Siap Mengawal Pilkada Serentak
2018”. Tema ini merujuk kepada upaya peningkatan kesiapsiagaan serta
keterlibatan Satpol PP dan Satlinmas sebagai perangkat daerah yang turut
memberikan dukungan untuk kelancaran pelaksanaan Pilkada 2018. Jayalah
Satpol PP dan Satlinmas.
Dalam
acara HUT itu, Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor SE menyematkan pangkat purna
bhakti kepada Mantan Kasat Pol PP Mangupar Manullang atau yang akrap dipanggil
MPR Manullang. Selanjutnya dilakukan devile Satuan Polisi Pamong Praja
diterima Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor SE, Ketua DPRD Humbahas Manaek
Hutasoit Amd, Kapolres Humbahas AKBP DR Dayan dan Pabung 0210/TU Mayor Inf
Holden Gultom.
Kemudian
personil Satpol PP melakukan antraksi beladiri. Personil pemadam kebakaran
melakukan atraksi cara memadamkan kebakaran akibat kebocoran tabung gas,
kebakaran diakibatkan bahan bakar minyak dan simulasi pemadaman kebakaran
gedung/rumah. (Firman Tobing/simon)