Bupati Karo Donor Darah Ke PMI

Editor: metrokampung.com
Bupati Karo Terkelin Berahmana,SH ketika mendonorkan darahnya (Foto/Biring/Metro Kampung) 

KABANJAHE - METROKAMPUNG. COM
Dalam rangka menyongsong HUT Adhyaksa Ke 58 Kejaksaan Negeri Kabanjahe  melaksanakan Bakti Sosial dengan melakukan kegiatan Donor darah dengan tema  "Berkarya dan berbakti sepenuh hati, menjaga Negeri".Hadir dalam Donor darah tersebut Kasi Pidsus Dapot Manurung SH, Ricardo Simanjuntak Humas Kejaksaan Negri Kabanjahe , Ibu Ibu Kejaksaan Negeri kabanjahe,  Team Medis PMI Kab.Karo dan wartawan.

Hal ini dikatakan Kajari Karo Gloria Sinuhaji SH,MH dalam sela sela  Donor Darah bersama Bupati Karo Terkelin Brahmana , SH,  dan Ny. Juliani Gloria Sinuhaji Selasa (17/7)sekira  pukul 10.30 wib di Ruang Aula Kejaksaan Negeri Kabanjahe.

Ditambahkannya ;agi, Donor darah ini adalah suatu kegiatan menyambut Hut Ahyaksa ke 58 yang diperingati tanggal   22 juli 2018 , namun sebelum hari "H" kita melaksanakan Bakti Sosial berupa Donor Darah dengan bekerjasama instansi PMI (Palang Merah Indonesia) Cabang Kab.Karo," ucapnya.

Sementara disela-sela pelaksanaan donor darah tersebut , Bupati Karo Terkelin Brahmana,,SH mengatakan"Saya  mendonorkan darah saya  sebanyak 250 cc  dalam kegiatan Bakti Sosial yang dilakukan kejaksaan yang di prakarsai PMI Cabang Kabupaten Karo  adalah wujud sebagai kepeduliannya terhadap kesehatan , selain itu bagi  penerima darah sangat bermanfaat dan membutuhkannya," ujarnya

Ketika disinggyng terkait adanya , isu santer sekarang ini ditengah tengah masyarakat terkait adanya perambahan di Lingga Muda Kecamatan .Lau Baleng,menjawab pertanyaan itu, Bupati Karo menjelaskan, pada prinsipnya Pemkab Karo tidak pernah memberikan izin maupun perlindungan bagi keterlibatan ASN , jika ada laporkan kepada saya, dan saya pastikan saya akan berikan sanksi sesuai UU ASN, " tegasnya kepada wartawan.

Demikian juga terkait perambahan hutan  Siosar, yang menurut media yang saya baca sudah ditangkap oleh Polres, jika ini benar mari berikan polisi yang menangani pencuriannya secara hukum, karena itu bagian tugas Polisi, pesan saya kalau ada ASN yang terlibat jangan segan- segan Penyidik laporkan kepada saya, kita pastikan akan langsung kita serahkan untuk di Sidik sesuai hukum Pidana.

Saya sangat mengharapkan agar  polisi jangan segan segan minta bantuan kepada pemkab Karo untuk mengungkap keterlibatan ASN jika ada, sebab saya tidak tolerir ada ASN yang terlibat pasti kita copot jabatannya," katanya lagi.

Ketua  PMI Cabang Kabupaten .Karo Jasura Pinem  membenarkan kegiatan Bakti Sosial yang sedang dilaksanakan Kejaksaan Negeri Kabanjahe didukung oleh PMI Kab.Karo, untuk  menyambut HUT Adhyaksa Ke 58 tahun 2018 ini," sebutnya.

Tujuan diadakan Donor darah ini adalah  untuk menjaga kesehatan jantung ,  membuat darah mengalir lebih lancar, Meningkatkan produksi sel darah merah, sekalian cek kesehatan,memperpanjang usia, selain itu lebih penting dapat membantu menyelamatkan nyawa orang lain," jelas Jasura (As/Amr)

Share:
Komentar


Berita Terkini