Pakpak Bharat-metrokampung.com
Di sela-sela puncak perayaan pesta Oang Oang Kabupaten Pakpak Bharat tahun 2018, yang di isi dengan berbagai macam hiburan dan atraksi daerah seperti pencak silat, serta pameran hasil komiditi pertanian masyarakat di lapangan Napasengkut Kecamatan Salak, Kamis (13/09).
Bupati Pakpak Bharat DR.Remigo Yolando Berutu, lMFin, MBA saat wawancara dengan awak media menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas antusias masyarakat yang begitu besar dalam mendukung dan mensukseskan acara tradisi yang tiap tahun diselenggarakan di kabupaten Pakpak Bharat tersebut.
Bupati yang terkenal dengan segudang prestasi ini mengatakan banyak perkembangan yang terlihat dari tahun ke tahun pada setiap penyelenggaraan pesta oang oang, khususnya perkembangan dari hasil tani masyarakat.
"Ya jelas banyak perkembangan yang kita lihat saat ini khususnya bagi hasil tani, kita lihat saja tahun lalu tidak ada jagung yang di arak arak, tahun ini kita lihat bersama tadi ,begitu bagusnya kualitas buah jagung yang ditunjukkan, tentunya ini adalah kemajuan dari pada masyarakat pakpak bharat," ujar Remigo.
Dengan bahagianya Remigo juga berharap kedepannya semakin banyak komoditi komoditi lain yang bertambah tidak hanya jagung dan mudah mudahan kabupaten Pakpak Bharat menjadi daerah dengan petaninya yang sukses.
"Kita sudah siapkan perusahaan daerah kita, untuk menampung segala hasil tani masyarakat, tentunya juga sebagai penyeimbang harga pasaran agar masyarakat tidak rugi di pasaran, serta terjaga kesstabilannya, pokoknya saya berharap tinggal masyarakat lah yang menentukan masa depannya, saya sebagai pemerintah selalu siap untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat demi masyarakat saya siap segala hal, sekali lagi terimakasih buat semua element yang mendukung acara ini," tambahnya.(vikram/red)