Pertanyakan Pengangkatan CPNS, Honorer K2 Datangi DPRD Tobasa

Editor: metrokampung.com
Liston Hutajulu
Tobasa-metrokampung.com
Sejumlah 241 tenaga honorer Kategori II (K2) mendatangi DPRD Tobasa, di Jl Sutomo Balige Kabupaten Tobasamosir pada senin (1/10/2018).

Tenaga honorer  diterima langsung Ketua DPRD Tobasa Ir Boike Pasaribu dan sejumlah anggota DPRD lainnya Usden Sianipar ST, Liston Hutajulu, Kasten Panjaitan Kepala BKD Tobasa, Drs Resman Sirait Sekwan Tobasa dan juga pejabat lainnya.

Ketua DPRD Tobasa mengatakan kepda metrokampung, kedatangan honorer tersebut, untuk mempertanyakan pengangkatan CPNS bagi honorer K2 di Tobasa.

"Mereka mempertanyakan pengangkatan honorer K2 menjadi CPNS. Apalagi sebagian besar honorer K2 di Tobasa diketahui telah berusia di atas syarat maksimal CPNS," kata Boike.


Politisi Partai Demokrat  itu menambahkan, DPRD Tobasa siap menjembatani aspirasi honorer K2  tersebut.

"Kami akan komunikasikan hal ini ke Pemkab Tobasa, bahkan ke pemerintah pusat, terkait nasib honorer K2 ini," kata Liston Hutajulu menyambangi wartawan.

Sebelumnya, menurut Liston, telah menyurati Pemerintah Kabupaten Tobasa, juga Badan Kepegawaian Tobasa (BKD) dan bila di mungkinkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) di Jakarta.

"Ini dilakukan dengan pertimbangan prioritaskan yang sudah berumur, kemudian memperhatikan hasil seleksi yang lalu," kata Liston menambahkan.


Sekadar diketahui, sebelumnya Tobasa telah menerima formasi CPNS dari Kemenpan-RB, akan tetapi belum publikasi formasi dari berbagai instansi.

Selain itu, Tobasa juga mendapat formasi  tenaga pendidikan, tenaga kesehatan juga tenaga lainnya.(Edison/red)
Share:
Komentar


Berita Terkini