BPBD Labuhanbatu Serahkan Bantuan Kepada Korban Bencana Alam di Mandailing Natal

Editor: metrokampung.com
Sekjen BPBD Labuhanbatu Roni saat menyerahkan bantuan ke pihak BPBD Mandailing Natal.

Labuhanbatu - Metrokampung.com
Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), menyerahkan bantuan logistik untuk korban bencana alam banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi di kabupaten Mandailing Natal, Rabu (12/12).


Bantuan logistik tersebut, diserahkan oleh Sekjen BPBD Roni Paslah, SE, dan diterima oleh Kepala BPBD Kabupaten Mandailing, Natal Yasir Nasution.


Sekjen BPBD Labuhanbatu Roni Paslah mengatakan, bantuan untuk korban bencana banjir bandang dan tanah longsor tersebut, berupa beras 10 Kg sebanyak 30 karung, Indomie 30 kotak dan bahan makanan pokok lainnya.


Selain itu, tambahnya, pakaian bekas dan pakaian anak sekolah, serta barang-barang yang bisa dimanfaatkan untuk keperluan dalam menghadapi musibah bencana yang mereka alami.


"Semoga bantuan yang kami serahkan ini, bisa bermanfaat dan dapat membantu korban bencana banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi di kabupaten Mandailing Natal," tutur Roni.


Sementara itu, Kaban BPBD kabupaten Mandailing Natal, mengucapkan Terima kasih atas kepedulian dan bantuan yang telah diberikan BPBD kabupaten Labuhanbatu.


"Bantuan ini, tentunya sangat meringankan beban dari warga masyarakat yang terkena bencana banjir bandang dan tanah longsor," pungkas Yasir. (AL/mk)


Share:
Komentar


Berita Terkini