Hulman Manurung, SE Siap Maju Pilkades Durian Demi Majukan Desa

Editor: metrokampung.com

PANTAI LABU, Metrokampung.com
Hulman Manurung, SE, warga Dusun IV  Siborongborong, Desa Durian, Kecamatan Pantai Labu, menyatakan siap maju pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Durian yang akan dilaksanakan pada tanggal 4 Mei 2026 mendatang.
 
Hal ini dinyatakannya saat dikunjungi awak Metrokampung.com di kediamannya, Sabtu (17/1/2026).
 
Dikatakannya, dirinya siap maju Pilkades Durian bila masyarakat mendukungnya. "Tujuan saya ikut ingin memajukan desa di bidang pendidikan, kesehatan, serta pertanian," ujar Hulman yang merupakan mantan Kepala Desa (Kades) Durian periode 2009–2015.
 
"Sektor pertanian sangat penting bagi kita semua karena ini untuk meningkatkan ketahanan pangan yang diprogramkan Bapak Presiden Prabowo Subianto," terangnya.
 
Diketahui, di masa kepemimpinannya, Hulman merupakan salah satu penggagas berdirinya Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) I Pantai Labu pada tahun 2012 lalu.
 
Pada masa menjabat sebagai Kades, ia juga mengajak warga untuk menanam padi tiga kali dalam setahun agar lahan persawahan tetap aktif dan tidak terlantar. Selain itu, penggali kubur dan bilal mayit mendapat honor saat Desa Durian dipimpinnya. Hal ini membuktikan Hulman Manurung yang beragama Kristen sangat Nasionalis dekat dengan semua suku, agama dan Ras.
 
"Intinya, saya ikut Pilkades Durian ingin memajukan Desa ini di segala bidang, salah satunya pertanian yang merupakan mata pencaharian terbesar di desa ini," tandasnya. (Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini