Kapolsek Medan Baru Pimpin Apel Malam Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Editor: metrokampung.com
Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah Tobing, saat memimpin apel di Mapolsek Medan Baru



Medan - metrokampung.com
Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah H. Tobing pimpin apel malam antisipasi gangguan Kamtibmas di halaman Mapolsek Medan Baru, Jalan Nibung Utama No.1 Kecamatan Medan Petisah, Minggu (14/7/2019) dini hari.
Apel tersebut dihadiri Perwira Pengendali (Padal) Kanit Binmas, Iptu Kasir Nasution SH, Perwira Pengawas (Pawas) Panit 3 Sabhara Ipda Carles Bin Antoni Siregar BA, Kanit Reskrim Iptu Philip Antonio Purba, SH, MH, Panit 2 Reskrim Ipda Immanuel Ginting, SH, MH, serta personel yang piket dan Pegasus Unit Reskrim Polsek Medan Baru lainnya.
Dalam arahannya, Kapolsek Medan Baru mengucapkan terima kasih dan loyalitas kepada personel atas pelaksanaan tugasnya yang selalu siap melayani masyarakat, baik siang maupun malam, dalam pelaksanaan patroli maupun lainya.
Malam ini kita lakukan razia jalanan dan patroli hunting untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas seperti Curas, Curat maupun Curanmor serta Narkoba," ujar Kompol Martuasah Tobing.
Kepada personel juga diharapkan pasang mata dan telinga pada malam hari ini, serta merespon setiap titik kerawanan agar dapat diawasi.
"Saya berharap, melalui kehadiran Kepolisian dimalam hari, tidak terjadi tindak Pidana sehingga masyarakat merasa nyaman dan tenang. Karena kehadiran Kepolisian sangat dibutuhkan masyarakat, khususnya pada malam hari," ujarnya.
Diakhir arahannya, Kapolsek Medan Baru menyampaikan agar setiap personel yang melakukan razia maupun patroli hunting dapat bertindak dengan langkah yang humanis yaitu, berhenti disatu titik langsung berinteraksi dengan masyarakat.
"Sapa masyarakat dengan senyum sehingga kehadiran ini benar menenangkan masyarakat. Semoga apa yang kita lakukan berdampak bagi kenyamanan dan kepercayaan masyarakat," kepada personel yang bertugas," jelasnya. (fit/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini