Jamaah Haji Asal Labura Wafat Di Mekah

Editor: metrokampung.com
Syahru bin Sadi,saat sakit di dorong pakai kursi roda di tanah suci mekah saat menunaikan ibadah haji tahun 2019 ini. 

Labura, metrokampung.com
SYAHRU BIN SADI Seorang jamaah haji asal Labuhanbatu Utara yang meninggal dunia di tanah suci Mekah , Syahru bin Sadi tersebut meninggal di RS King Malik Faisal Mekkah dalam usia 68 tahun.

Kepala Bagian (Kabag) Kesra dan Binmas Sedakab Labura Tasrip Harahap, membenarkan tentang wafatnya jamaah haji asal Labura tersebut dikarenakan Sakit,disampaikan nya Ketua Kloter 21 Dr Asbin Pasaribu SAg MA dan ketua TPHD Muhammad Yusuf  Tanjung yang laporannya telah disampaikan kepada Bupati Labura dan Kakan Kemenag Labura, Senin (19/8).

Pasfort Almarhum Syahru bin sadi yang wafat di tanah suci mekah saat menunaikan ibadah rukun haji. 

Almarhum bernama Syahru Bin Sadi beralamat di Blok 80 Kelurahan Aekkanopan Kecamatan Kualuh hulu Labura dan memegang paspor nomor V2889013 dengan manifest 019. meninggal sekitar pukul 12.42 WAS atau 16.42 WIB. Pemakaman almarhum dilaksanakan di Kampung Seraya Makkah.

Almarhum berangkat ke tanah suci bersama istrinya bernama Ponijem. Saat ini dirinya bersama dengan Ponijem dan Dr Syarifah Dian Rosa Lubis sebagai dokter kloter mengurus surat-surat kematian almarhum.

Sebelum nya diberitakan, 288 jamaah haji Labura masuk dalam Kloter 21. Mereka bertolak dari aula Ahmad Dewi Syukur kantor Bupati Labura, Aek kanopan menuju Medan pada 2 Agustus lalu, dan berangkat dari tanah air ke mekah pada 3 Agustus lalu.

Sementara itu Camat Kualuh Hulu H Samsul Tanjung melakukan tajjiah ke Rumah Duka di blok 80 kelurahan Aek Kanopan  mendo'a kan Almarhum Semoga amal ibadah nya diterima disisi Allah Swt dan di tempatkan, di tempat yang sebaik -baik nya. (kur/stjg/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini