Atas Bantuan Kapolres Batu Bara & Ibu, Kamariah Penderita Tumor Ganas Dirujuk ke RSUPP Adam Malik

Editor: metrokampung.com
Kamariah, Pasien penderita rumor ganas langsung mendapat penanganan intensif di RSUPP Adam Malik Medan, Senin (16/12/2019).

Batu Bara- Metrokampung.com
Akhirnya secercah harapan membersit diwajah Azhari yang bekerja sebagai penarik ojek /RBT karena Kamariah istrinya telah dirujuk ke RSUPP Adam Malik Medan, Senin (16/12/2019).

Pasien  Kamariah (30) yang menderita tumor ganas jaringan lunak (Sarkoka) akhirnya di berangkatkan RSUPP Adam Malik Medan dari Mapolres Batu Bara di Lima Puluh, Senin (16/12/2019).

Kapolres Batu Bara AKBP Robin Simatupang, SH. M. Hum sebelumnya menginstruksikan  agar setelah sampai langsung mendapatkan pelayanan dari rumah sakit dan segera di operasi Kanker.

Pasien diantar menggunakan Ambulance dan di dampingi oleh Kepala Dusun II Desa Bagan Dalam dan Paurkes Bripka P.Tumanggor.
Setiba di RSUPP Adam Malik, pasien tersebut langsung di tangani oleh dokter UGD.

Setelah istrinya ditangani di RS, Azhari mengabarkan melalui pesan Whatsapp rekannya yang ditujukan kepada Kapolres Batu Bara AKBP Robin Simatupang, SH. M. Hum yang diteruskan ke wartawan di Batu Bara.

Pada pesan tersebut, Azhari mengucapkan terima kasih buat bantuan Kapolres dan Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Polres Batu Bara.

"Puji Tuhan ibu Kamariah sudah dirujuk di Rumah sakit Adam Malik. Semoga Bapak dan Ibu selalu di berikan kesehatan dan kelapangan rejeki juga kesuksesan buat membantu masyarakat Batu Bara yang susah dan sakit", tulisnya.

Sebagaima telah diberitakan, Kapolres Batu Bara Robin Simatupang, SH ,M. Hum
dan Ketua Bhayangkari Cabang Batu Bara Ny. Vera Robin Simatupang mewujudkan kepekaan dan kepedulian sosial  Kamariah yang merupakan warga tidak mampu, Jumat (13/12/2019).

Kamariah  warga Dusun II Desa Bagan Dalam Kec. Tanjung Tiram mengalami sakit tumor ganas jaringan lunak dan tidak memiliki biaya untuk berobat. Sedangkan suaminya hanya berprofesi sebagai penarik ojek /RBT.

Pada kesempatan tersebut, disaksikan warga sekitar, Kapolres berserta ibu memberikan bantuan dana untuk biaya pengobatan ke RSUPP Adam Malik Medan di dampingi oleh petugas kesehatan dari Polres Batu Bara. (ea.ps/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini