Lokasi wisata Alam Pasuruan Jaya diminati warga Rantauprapat

Editor: metrokampung.com

Labuhanbatu, metrokampung.com
Lokasi Wisata Alam Pasuruan Jaya kini diminati warga Rantauprapat, setiap akhir pekan biasanya dimanfaatkan oleh kebanyakan orang untuk mengunjungi tempat wisata itu, hal ini sepertinya sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Rantauprapat dan luar daerah.

Dengan lokasi strategis wisata alam pasuruan jaya terletak d Kecamatan Rantau Utara- Kabupaten Labuhanbatu-Sumatera Utara.

Terlihat di wisata alam pasuruan jaya,tidak hanya muda-mudi yang gemar mengunjungi tempat ini , semua kalangan baik anak-anak hingga orang tua berkunjung ketempat wisata alam pasuruan jaya tentunya hal ini dimanfaatkan untuk me-refreshing diri diakhir pekan dari kesibukan sehari-hari.

Di tempat wisata  ini yang paling digemari oleh pengunjung yakni wisata alam pasuruan jaya ini dimana sekeliling nya bukit barisan,Tentunya hal itu karena pemandangan alam yang begitu indah sehingga perjalanan yang jauh yang melelahkan akan terbayarkan oleh indahnya alam yang ditawarkan.

Disamping itu tiket murah dimana ditahun 2020 Rp 15.000 plus air mineral 600ml,untuk hari besar Rp20.000, plus air mineral 600ml.

Dibukanya wisata alam pasuruan jaya masyarakat disekitar lokasi gratis masuk,disamping itu warga dilokasi bisa berjualan dan juga warga bisa bekerja dilokasi tersebut.

Saat ditemui awak media pemilik wisata alam pasuruan jaya Yusriadi sirait mengatakan tentang ekonomi kreatif dan mengurangi pengangguran, Yusriadi menyampaikan,dengan dibukanya wisata alam pasuruan jaya masyarakat sekitar lokasi, bisa berjualan, dan bisa bekerja di lokasi wisata, artinya kami sudah mendukung program pemerintah Labuhanbatu, ucapnya.

Terkait izinnya Yusriadi mengatakan dalam waktu dekat akan mengurusnya ke Pemkab Labuhanbatu. "Izinnya akan kita urus pak," jelasnya.(Oen/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini