Pendaftar UTBK SBMPTN di USU 35.719

Editor: metrokampung.com
Foto Humas USU Elvi Sumanti.
Medan, metrokampung.com
Kepala Kantor Humas, Promosi, dan Protokoler USU Elvi Sumanti mengatakan, pendaftaran UTBK SBMPTN berakhir pada 20 Juni 2020.

Jumlah pendaftar Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN) 2020 ke Universitas Sumatera Utara (USU) sebanyak 35.719 orang, kata Elvi melalui keterangan persnya, Senin (22/06/2020).

Elvi Sumanti mengatakan, sampai saat ini ujian UTBK direncanakan pada 5-12 Juli 2020. “Belum ada kebijakan baru dari pusat tentang perubahhhan jadwal UTBK. Sedangkan untuk pendaftar peserta UTBK di USU sampai tanggal 20 Juni pukul 22.00 sebanyak 35.719 orang.

Jumlah yang diterima pada jalur SBMPTN tahun ini di USU sekira 3.138 orang.

Dan untuk pelaksanaan ujian peserta diharapkan mematuhi protokol kesehatan Covid-19 seperti yang sudah ditetapkan pemerintah, pungkasnya.(Ra/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini