Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Dukung BKPRMI Berastagi

Editor: metrokampung.com
Perwaklian DPD BKPRMI Kabupaten Karo, Abdul Rahmad Saleh Tarigan, S.Pd.I. menyerahkan mandat pembentukan DPK BKPRMI Kecamatan Berastagi kepada Mardianta Perangin-Angin.
Berastagi, Metrokampung.com
Tokoh agama yang juga Ketua BKM Masjid Istihrar Berastagi terpilih, Samran Lubis mendukung dibentuknya Dewan Pengurus Kecamatan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPK BKPRMI) Kecamatan Berastagi. Ia mengharapkan, melalui BKPRMI, bisa mempersatukan dan menghidupkan kembali remaja-remaja Masjid, khususnya di Kecamatan Berastagi.

"Saya terharu atas terbentuknya BKPRMI dan mendukung sepenuhnya kegiatan-kegiatan positif dalam dakwah, khususnya mendekatkan pemuda dan remaja ke masjid," ujar Samran dalam acara Penyerahan Mandat Pembentukan DPK BKPRMI Kecamatan Berastagi di Masjid Istihrar Berastagi, Senin malam (06/07/2020), pukul 20.30 wib.

Samran mengharapkan, kedepannya BKPRMI juga bisa menanamkan sejak dini rasa kecintaan para pemuda dan remaja kepada Masjid. Sebagai bentuk dukungan, pria yang akrab disapa Wak Alang ini menawarkan fasilitas kantor untuk BKPRMI Berastagi sebagai pusat kegiatannya di Masjid Istihrar Berastagi.

"Tanamkan kecintaan sejak usia muda ke Masjid. Jika tidak ada generasi muda, maka Masjid sulit untuk kelihatan hidup," katanya.

Senada, Tokoh Pemuda Berastagi, Meliala Purba mengharapkan para pengurus terpilih membawa organisasi BKPRMI sebagai sarana dakwah bagi pemuda, bukan hanya sebatas seremonial. "Dibutuhkan keikhlasan dan totalitas untuk dapat membesarkan organisasi ini," katanya.

Meliala yang juga Kepada Desa Sempajaya Kecamatan Berastagi ini mengaku siap memberikan dukungan penuh berdirinya BKPRMI Berastagi kapan pun dibutuhkan. Namun, ia meminta, selain sarana mendapatkan ilmu pengetahuan, organisasi tersebut ia harapkan juga sebagai wadah silaturahim antar pemuda dan remaja masjid.

"Inilah tanggung jawab kita, terkhusus di kalangan anak-anak muda. Banyak nilai positif yang ditularkan oleh organisasi ini. Saya berharap kedepannya menjadi organisasi yang berkah dan membawa kebaikan di tengah-tengah masyarakat, khususnya pemuda," katanya.

Sementara, perwakilan DPD BKPRMI Kabupaten Karo Abdul Rahmad Saleh Tarigan, S.Pd.I mengaku terharu sekaligus mengapresiasi semangat dan ghiroh para pemuda dan remaja masjid Kecamatan Berastagi dalam mempersiapkan pembentukan pengurus DPK BKPRMI Berastagi.

"Baru beberapa hari sudah langsung mengadakan pertemuan ini. Luar biasa. Semoga semangat ini terus terpelihara, khususnya untuk menggerakkan dan membawa para pemuda untuk terus ke Masjid. Jangan hanya bangga pada uniform, kita harus bangga pada pemuda yang membangun Masjid," katanya.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua DPK BKPRMI Kecamatan Berastagi Mardianta Perangin-Angin, Ketua GAMMIS Ichwanul Khairi, Mantan Presiden Mahasiwa USU 2018 M. Iqbal Harefa, serta perwakilan sejumlah organisasi pemuda dan remaja Masjid Kecamatan Berastagi.(amr/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini