Tim Dispenad Tinjau Lokasi TMMD ke-111 Kodim 0204/DS

Editor: metrokampung.com
Tim dari Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Dispenad) yang dipimpin Kolonel Inf Sat Hari Wibowo saat mengunjungi Posko TMMD ke -111 TA 2021 di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kamis (17/6/21).

Bangun Purba, metrokampung.com
Tim dari Dispenad (Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat)  yang di pimpin Kolonel Inf Sat Hari Wibowo, mengunjungi lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 tahun 2021 di Dusun VII Dagang Buluh, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Kamis (17/6/21).

Kedatangan Tim Dispenad disambut Kasdim 0204/DS, Mayor Inf Toto Triyanto, para Pasi Kodim 0204/DS, Danramil 19/BP Kapten Kav Ishak Iskandar, Danramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf Budiono, Kapolsek Bangun Purba AKP Sudaryanto, Camat Bangun Purba Raden Mewah Ristanto S.STP, Kades Mabar, Hendra Damanik, Kadus VIII Desa Mabar Sugiman, dan masyarakat sekitar.

Di Posko TMMD ke -111 TA 2021 di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kolonel Inf Sat Hari Wibowo sempat bertanya kepada Kadus VIII, Sugiman dan Kades Mabar, Hendra Damanik, tentang kegiatan TMMD ke-111 TA 2021 di daerah tersebut.

Kepada Kolonel Inf Sat Hari Wibowo, Sugiman, menyampaikan bahwa warga Desa Mabar, sangat mendukung kegiatan TMMD tersebut.

"Harapan ke depannya agar pihak Muspika, khususnya TNI-Polri tetap menjalin silaturahmi, dan supaya kegiatan seperti ini dapat diteruskan sampai di Desa Tiga Johar, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deliserdang," ujar Sugiman.

Di tempat yang sama, Kades Mabar, Hendra Damanik, merasa terharu dengan adanya kegiatan TMMD itu.  

"Saya selaku Kepala Desa Mabar, sangat terharu dengan adanya kegiatan TMMD Ke-111 TA 2021 ini, karena fasilitas yang diberikan pemerintah saat ini belum tentu seluruh desa bisa merasakannya. harapan saya agar kami masyarakat dan Muspika bisa merawat fasilitas, seperti jalan yang diperkeras, cor beton, pembangunan masjid serta rumah tidak layak huni yang dibangun Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Deliserdang kepada masyarakat yang tidak mampu," ujar Hendra.

Tim Dispenad dan rombongan kemudian melanjutkan tinjauan program rehab rumah tidak layak huni milik Jaramel Purba, warga Desa Mabar, Bangun Purba yang berdekatan dengan lokasi TMMD.(Bobby Purba/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini