![]() |
Ir Jonson |
STM HILIR, METROKAMPUNG.COM
Warga berpenghasilan rendah bakal bisa memperoleh hunian murah program sejuta rumah yang digagas Presiden Jokowi. Sehingga mereka punya kesempatan memiliki hunian sendiri.
Salah satu hunian murah tersebut berada di Dusun I Desa Limau Mungkur, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang. Hunian murah itu dibangun PT Putri Bintang Permai II di bawah kepeminpinan Ir Jonson Sinulingga. Rumah petak dipasarkan dengan uang muka Rp 2 jutaan.
"Rencananya perumahan ini akan diprioritaskan untuk masyarakat kurang mampu dengan harga subsidi. Uang mukanya sebesar Rp 2 jutaan," kata Ir Jonson Sinulingga, Dirut PT Putri Bintang Permai II, Senin (16/10) di lokasi.
Dibangun di atas lahan seluas 3 ha, proyek perumahan akan dibangun 200 unit tahap pertama. Pembangunannya menggunakan batu bata dilengkapi SHM, IMB, PLN, air bersih, fasun, taman dan Pos Satpam. "Perumahan dibangun tipe 36/84 dan 36/72,"jelasnya.
Tak hanya di Desa Limau Mungkur, PT Putri Bintang juga menyediakan hunian murah untuk masyarakat kurang mampu di Jalan Tanjung Tiram, Batu Bara dan di Pancur Batu Jalan Simpang Gardu dan semua tipe akan dibangun disesuaikan kebutuhan peminat.
Jarak tempuh ke Bandara Kuala Namu hanya memakan waktu 15 menit dengan jalan mulus. Calon konsumen yang berminat dapat menghubungi Risky Dalimunte di hape 0812 1202 2238 atau 0812 1200 9460.
"Diharapkan dengan pemenuhan kebutuhan hunian melalui pembangunan proyek ini dapat menjawab tantangan permasalahan backlog yang ada. Perumnas tetap berkomitmen mewujudkan program sejuta rumah yang telah dicanangkan pemerintah melalui Bank BTN," tutup Jonson. (dra)