Resahkan Warga, Buaya Ditangkap dari Sungai Aek Natas Labura

Editor: metrokampung.com
Buaya yang di tangkap warga jadi hiburan tempat selfi dan perhatikan warga .
LABURA -METROKAMPUNG.COM
Seekor buaya yang panjangnya sekitar 4 meter dengan berat 100 kg lebih ,lebar 30 cm yang sering menakuti warga itu ditangkap, di aliran sungai Aek Natas tepatnya di tangkahan Ripin Lingkungan Sibio-bio Kelurahan Bandar Durian kecamatan Aek Natas kabupaten Labura, Sabtu (11/8) sekitar pukul 11.00 wib.

Sejumlah warga  menangkap buaya yang sudah sering muncul ini dengan cara dipancing menggunakan tali nilon dan umpan bebek/itik dengan menggunakan bambu. Jamron Sipahutar (48) dan Juned (37) warga setempat menceritakan penangkapan buaya ikan itu.

Buaya yang di tangkap warga jadi hiburan tempat selfi dan perhatikan warga 
"Penangkapan buaya ini bermula dari ketakutan dan kekwatiran warga yang mandi dan mencuci di tangkahan ini dan buaya ini sering menampakkan diri dan mengejar warga yang sedang mencuci namun belum ada korban, sebelum ada korban  kami pun merencanakan menangkap buaya ini begitu kami lihat menampak diri kami pun memancing nya dengan alat seadanya sepertinya bambu dan tali nilon dengan umpan bebek/itik hingga memancing nya ke bibir sungai menarik berlahan bebek itu dan diikuti buayanya ke pinggiran sungai dan menyambat kepala buaya itu dengan tali nilon begitu tali itu masuk ke bagian kepala buaya itu kami sebanyak 6 orang menariknya ke darat dan menutup matanya walau terlalu sulit kami berhasil. Dan kami akan serahkan buaya ikan ini kepada dinas yang berwenang dan sudah dihubungi," kata Jamron Sipahutar.

Tangkahan Ripin tempat pemandian dan lokasi buaya di tangkap. 
Wargapun antusias melihat buaya itu dan memanfaatkan momen dengan berfoto dan selfi.

Jelang sore harinya BKSDA Siantar tiba di lokasi dan mengevakuasi buaya tersebut dengan menggunakan mobil Pick Up, yang rencananya ke penangkaran buaya .(st)
Share:
Komentar


Berita Terkini