DPRD Batubara Bakal Diisi 16 Wajah Baru dan 10 Fraksi

Editor: metrokampung.com
Ketua KPU Batubara M. Amin Lubis didampingi komisioner menyerahkan berita acara penetapan calon anggota DPRD Batubara terpilih.

Batubara - Metrokampung.com
Setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batubara, Sabtu (20/07/2019) secara resmi menetapkan perolehan kursi Partai Politik dan calon terpilih anggota DPRD Batubara hasil pemilu 2019 melalui Surat Keputusan Nomor: 58/PL.05.3.Kpt/1219/KPU-Kab/VII/2019, DPRD Batubara mendatang bakal diisi 16 wajah baru dari 35 anggota DPRD Batubara.

Wajah baru yang akan menghiasi DPRD Batubara adalah H. Darius SH, MH (PPP), total suara = 2615,  Ir. Edy Noor (Partai Hanura) = 1710, Azuar Simanjuntak SE (Partai Demokrat) = 2600 dan Edi Syahputra ST (PBB) = 1787. Keempatnya dari Dapil 1 Lima Puluh yang mendapat jatah 8 kursi.

Kemudian  dari Dapil 2 Talawi-Tanjungtiram  dengan alokasi 11 kursi sebanyak 5 kursi direbut pendatang baru yakni  Mukhsin BN (PKB) = 2534,  Sahroni (Partai Gerindra) = 1340, H.Abdul Aziz (Partai Nasdem) = 3843, H. Rohadi SP (Partai Berkarya) = 1936 dan Saut Siahaan SE, MM (Partai Demokrat) = 3007.

Wajah baru berikutnya dari Dapil 3 Sei Balai dengan 3 alokasi kursi sebanyak 2 kursi direbut pendatang baru yakni Adriansyah SH (Partai Gerindra) = 2015 dan Rohadi (Partai Golkar) = 1782.

Sedangkan Dapil 4 Sei Suka-Medang Deras dari alokasi 9 kursi, sebanyak 4 kursi berhasil direbut wajah baru yakni Dian Suwartono (PDIP) = 2341, Hamdani (PAN) = 3837,  Sri Wahyuni (Partai Gerindra) = 3185 dan  Andi Lestari SKG (PBB) = 1941.

Selanjutnya dari Dapil 5 Air Putih dengan alokasi 4 kursi, sebanyak 3 kursi direbut pendatang baru. Mereka adalah M Abduh Afriyan Marpaung SKM (PKS) = 1546, Ajijul Mukahar SP (PPP) = 2734, dan Suprayitno (PAN) = 2501.

Sementara itu  19 legislator periode 2014-2019 berhasil mempertahankan kedudukannya dan terpilih kembali untuk periode 2019-2024.
Kesembilanbelas legislator tersebut adalah  dari Dapil 1 sebanyak 4 orang yakni Syafrizal SE, M.AP (Partai Gerindra) = 2047, M. Safi'i SH (PDIP) = 2797, Ismar Khomri, SS (Partai Golkar) = 1647, Citra Muliadi Bangun SE (PKS) = 2785.

Kemudian dari Dapil 2 dengan alokasi  11 Kursi, petahana yang berhasil terpilih kembali 6 orang yakni  Ruslan, SH (PDIP) = 3117, Mhd Ali Hatta S.Sos (Partai Golkar) = 2418, Ahmad Badri SH (PPP) = 2495, Chairul Bariyah (PAN) = 2598, Usman SE, M.Si (Partai Hanura) = 2947,  dan Azhar Amri AMK (PBB) = 2251.

Sedangkan dari Dapil  3 dengan alokasi 3 kursi hanya Drs. Suwarsono (PDIP) = 2648 yang terpilih kembali.

Dari Dapil 4 dengan alokasi 9 kursi yang tetap akan menjabat sebagai legislator 5 orang. Mereka adalah Ahmad Fahri Meliala (Partai Gerindra) = 1557, Fahri Iswahyudi S.Sos (Partai Golkar) = 3558, Dra. Tiurlan Napitupulu (Partai Nasdem) = 2036, Amat Mukhtas (PKS) = 2472, dan Sarianto Damanik (PKPI) = 2192.
Kemudian dari Dapil 5 dengan alokasi 4 kursi, petahana yang lolos periode mendatang hanya  Mukhsin (Partai  Nasdem) = 1897.

Berdasarkan pantauan media, penetapan perolehan kursi 14 partai politik Pemilu 2019 terdata PDIP memperoleh 4 kursi (1 fraksi), Golkar 4 kursi (1 fraksi), Gerindra 4 kursi (1 fraksi), Demokrat 3 kursi (1 fraksi), PPP 3 kursi (1 fraksi), PKS 3 kursi (1 fraksi), PAN 3 kursi (1 fraksi) dan Partai  Nasdem 3 kursi (1 fraksi).

Sementara Partai Hanura 2 kursi, PKPI 1 kursi, PKB 1 kursi, PBB 1 kursi dan partai Berkarya 1 kursi. Maka diprediksi akan ada sebanyak 8 fraksi penuh di DPRD Kab. Batubara, sedang gabungan partai Hanura – PKPI – PKB – Berkarya dan PBB dengan 6 kursi  dimungkinkan akan melahirkan 2 fraksi lagi.
Ketua KPU Batubara M. Amin Lubis menyatakan apabila tidak ada perobahan, ke 35 anggota DPRD Batubara terpilih direncanakan akan dilantik 26 November 2019. (ea.ps/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini