Dampak Virus Covid 19, Kapolsek Moro AKP Edy Wiyanto SH, MH Beri Bantuan 50 Paket Sembako Untuk Masyarakat Kurang Mampu

Editor: metrokampung.com
Kapolsek Moro, AKP. Edy Wiyanto, SH, MH bersama anggotanya mengecek sembako yang mau dibagikan ke masyarakat.

Moro, metrokampung.com
Dampak dari wabah virus Corona atau (Covid 19) yang sangat menggangu kesehatan maupun ekonomi,menjadi banyak perhatian semua pihak.

Salah satu contoh yang dilakukan Kapolsek Moro hari ini,AKP Edy Wiyanto,SH,MH dengan membagikan 50 paket sembako bagi masyarakat kurang mampu serta pensiun TNI/POLRI di Kecamatan Moro Kabupaten, Karimun (10/04/2020).

Paket sembako yang dibagikan berupa 10kg beras,minyak goreng 1liter,Susu 1 kaleng,Supermi 10 bungkus dan gula pasir 2kg serta masker 100 buah,bantuan tersebut langsung diserahkan Kapolsek AKP Edy Wiyanto,SH.MH ke masyarakat kurang mampu yang disaksikan Kanit Binmas,Aipda R Manurung serta Kanit Provost, Bripka Rahmad dan disaksikan anggota lainya.

Turut juga hadir dalam pemberian sembako tersebut, Camat Moro, Chaidir,S.Sos yang didampingi Lurah Moro, Marullah dan Lurah Timur, Mahfud,S.AP serta Kacabjari yang diwakili Kasi Intelejen,T.Edy.

Kapolsek Moro, AKP. Edy Wiyanto, SH,MH menyerahkan langsung bantuan kepada masyarakat kurang mampu.

Dalam keterangannya kepada media metrokampung.com AKP. Edy Wiyanto mengatakan bahwa kegiatan ini murni dilakukannya atas inisiatifnya sendiri, mengingat sekarang inikan bangsa kita kena dampak dari virus Covid 19 ini, harapan saya, mudah-mudahan bantuan yang saya berikan ini bisa bermanfaat dan bisa meringankan beban mereka.

Dan kegiatan ini akan tetap kami lakukan mengingat masyarakat kecamatan Moro masih banyak yang belum tersentuh bantuan ini.

Sementara itu, menurut penuturan dari ketua RT 01/01 Kampung Tengah, bapak Ibrahim mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak Kapolsek serta anggotanya, dimana beliau mau berbagi dengan kami di saat kami mengalami kesusahan saat ini. Semoga bapak itu selalu di berkati yang Maha Kuasa dan di beri umur panjang,"ungkapnya.

Penulis : Sahat Sijabat
Editor : Simon Sinaga
Share:
Komentar


Berita Terkini