RDP Tidak Dihadiri Bupati Asahan Sejumlah Anggota DPRD Asahan Kecewa, Ini Penjelasan Kadis Kominfo Asahan

Editor: metrokampung.com

ASAHAN, Metrokampung.com
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Asahan kecewa dengan ketidakhadiran Bupati Asahan dalam Rapat Dengar Pendapat antara gugus tugas Covid-19 Kabupaten dengan DPRD

"Kami mewakili teman-teman di DPRD, secara kelembagaan kecewa dengan pengunduran jadwal RDP, mengingat banyak informasi dari masyarakat tentang persoalan Pandemi Covid-19, "kata Irwansyah Siagian yang merupakan politisi partai Demokrat itu kepada wartawan, Kamis (16/4/2020).

Kata Irwansyah Siagian, jika RDP berjalan hari ini makan dapat dilakukan tindakan langsung penanganan covid-19 di Kabupaten Asahan.

"Kami menganggap persoalan covid-19 ini sangat penting dan urgent, karena yang akan dibahas pada RDP nanti tidak ada agenda lain ataupun agenda politik, kita hanya bicara agenda kemasyarakatan serta kesehatan, "ungkapnya.

Ia menyampaikan undangan yang diberikan kepada Bupati Asahan disampaikan Rabu (15/4/2020) sore melalui sekertariat yang sudah ditandatangani ketua DPRD Asahan.

"Kalau kita lihat dari absensi yang ada, pimpinan OPD sudah sebahagian besar  hadir, tapi ya sudahlah, karena mungkin pak Bupati selaku ketua gugus tugas tidak hadir, sehingga agenda rapat hari ini ditunda, "jelasnya.

Menanggapi pernyataan anggota DPRD tersebut. Bupati Asahan Surya melalui kepala dinas Komunikasi dan Informatika Asahan Rahmat Hidayat Siregar kepada wartawan, Jumat (17/4/2020) menyampaikan bahwa undangan RDP yang disampaikan oleh DPRD Asahan baru diterima hari Kamis sekitar pukul 08.00 pagi,

"Kegiatan Bupati Asahan sudah terjadwal yaitu salah satunya mengunjungi gudang Bulog Kisaran untuk meninjau ketersedian beras memasuki bulan Ramadhan dan hari raya Idul Fitri, "katanya.

Ia juga mengatakan dalam undangan RDP tersebut. Bupati Asahan juga telah mempunyai jadwal sebelum undangan RDP tiba dalam laporan kerja Bupati Asahan.

"Bupati Asahan saat itu juga mempunyai jadwal kerja pembagian APD dari Pemprovsu kepada Puskesmas se-Kabupaten Asahan untuk percepatan penanganan covid-19, "ujar RH Siregar menambahkan.

Sementara itu, dari hasil musyawarah dan kesepakatan. RDP akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal (22/4/2020) mendatang pukul 13.00 Wib. (AS/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini