Bupati Zahir Bersama Forkopimda Carnaval Semprotkan Disinfektan Cegah Penyebaran Covid-19

Editor: metrokampung.com
Bupati Batu Bara Ir.Zahir, MAP saat ikut penyemprotan Disinfektan.
Batu Bara, Metrokampung.com
Bupati Batu Bara Ir.H.Zahir, MAP ikut Carnaval Bersama Forkopimda Kabupatem Batu Bara dengan Menaiki Mobil Ambulance dan Melakukan penyemprotan disinfektan di jalanan Gunakan Mobil Water Canon Polres Batu Bara. Untuk mengantisipasi penyebaran Coronavirus Disease (COVID-19), Jumat (22/5/2020).

Penyemprotan cairan disinfektan ini dilakukan dengan menggunakan mobil Water Canon Polres Batu Bara yang ditumpangi Bupati zahir, menggunakan mobil ambulance, sedangkan Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH dan Dandim 0208/As, menggunakan mobil dinas Polri/TNI.

Adapun rute penyemprotan yang dilewati mobil Water Canon Polres batu bara di antaranya Jalan P. Kemerdekaan Lima Puluh Kota menuju Simpang Dolok, Simpang Tiga, Sei Bejangkar, Sei Balai, menuju Kecamatan Nibing Hangus, Kecamatan Tanjung Tiram, Simpang Empat menuju Simpang Sianam, Perupuk, Bukan-bulan Simpang Gambus, Indrapura, Kuala Tanjung Menuju Kecamatan Medang Deras, kembali di kecamatan Laut Tador, dan Kembali di Posko Covid-19 Dinas Kesehatan Batu Bara.

Tak hanya itu, Bupati Batu Bara, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH dan Dandim 0208/As bersama pejabat Forkopimda lainnya melakukan penyemprotan disinfektan secara manual di lingkungan kabupaten Batu Bara.

Sebelum kegiatan penyemprotan disinfektan, terlebih dahulu dilaksanakan apel persiapan yang dipimpin Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, MAP bertempat di halaman Mako Polres Batu Bara.

Dalam arahannya, Bupati Batu Bara mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres batu bara, Dandim 0208/As, Satpol PP, BPBD serta relawan lainnya yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

“Seperti diketahui bersama saat ini negara di dunia termasuk Indonesia telah mendapat cobaan yang sangat berat dengan mewabahnya COVID-19 yang mana belum memiliki obat dan vaksin khusus penangkalnya,” ujarnya.

Oleh karena itu, Bupati Batu Bara mengajak seluruh komponen masyarakat untuk memerangi virus Corona dengan terus menjaga kesehatan, kebersihan dan kebugaran tubuh, dengan tetap menjalankan protokol social distancing secara disiplin dan tertib, selalu menggunakan masker saat berpergian.

“Penerapan social distancing harus terus didorong agar dapat dipahami dan dijalankan dengan baik oleh seluruh masyarakat,” harapnya Bupati zahir. (MK/DS)
Share:
Komentar


Berita Terkini