KNIA Hanya Layani 1 Penerbangan

Editor: metrokampung.com
Suasana Bandara Kualanamu masih sepi.

Kualanamu, metrokampung.com
Pasca diberlakukan peraturan new normal terkait aktivitas masyarakat di tengah pandemik Covid-19 oleh pemerintah, layanan penerbangan reguler di Kualanamu Interntional Airport (KNIA) Deliserdang masih sepi.

 Bahkan operasional layanan penerbangan pada Minggu (31/5/2020) sore hanya ada satu keberangkatan penumpang menuju Jakarta oleh pesawat Garuda dengan nomor Penerbangan GA 121.

 Suasana sepi juga terlihat di terminal penumpang. Malah hanya ada satu loket check in tiket pesawat Garuda saja yang dibuka sementara maskapai lain tidak.

 Namun seluruh penumpang yang akan berangkat harus mengikuti prosedur protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pihak kesehatan dan maskapai.

 Andi, salah seorang calon penumpang pesawat ditemui di terminal penumpang mengaku pengurusan dokumen kesehatan untuk syarat penerbangan tidak terlalu sulit. Sebab pihak maskapai sudah mengarahkan.

 "Gak sulit kok. Kan kalau sudah di bandara, kita dibantu pihak Airlines. Makanya gak sulit lagi mengisi form yang harus kita isi sebelum berangkat ," kata Andi.

 Terpisah, Duty Maneger Airport, Abdi Negoro mengatakan kalau hari ini ada satu keberangkatan penumpang reguler menuju Jakarta dan satu penerbangan mendarat.

 "Tapi kalau besok maskapai Loin Air dan Citilink sudah kembali beroperasi. Bahkan puluhan penerbangan sudah terjadwal dan tetap mengikuti protokol kesehatan. Sedangkan protokol kesehatan jelang new normal sudah mulai disusun sesuai aturan yang ada,"papar Abdi. (dra/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini