Bupati Ir.H.Zahir, MAP Hadiri Pelantikan Pengurus DPC Pemuda Batak Bersatu Kabupaten Batu Bara Periode 2020-2025

Editor: metrokampung.com
Bupati Batu Bara Ir.H.Zahir, MAP saat saksikan Pelantikan DPC PBB Kabupaten Batu Bara.

Batu Bara, Metrokampung.com
Bupati Batu Bara Ir.H.Zahir, MAP dan pengurus DPD Pemuda Batak Bersatu Sumatera Utara, menghadiri dan melantik Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC)  Pemuda Batak Bersatu (PBB) kabupaten Batu Bara, bertempat di Aula Sopo Toba jalan lintas Sumatera desa Shinta Dame kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara, Sabtu (24/10).

Pelantikan berlangsung dengan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Bupati Batu Bara Ir.H.Zahir, MAP Dalam sambutannya mengatakan kita bersyukur hari ini kita melantik pengurus DPC Pemuda Batak Bersatu Kabupaten Batu Bara bahkan DPD PBB Luar Negeri sudah ada, bahwa kita khusus suku Batak lebih bersatu lagi dengan semboyan NKRI harga mati solidaritas dan gotong royong ini adalah contoh kita semua dengan persatuan ini kita lebih erat lagi bisa melakukan apa saja untuk membangun bangsa dan negara.

"Ormas PBB harus memberikan contoh baik kepada masyarakat Batu Bara, Bagaimana menjadi ormas yang benar-benar dekat dengan masyarakat," kata Bupati.

Ketua DPD PBB Sumatera Utara Martin Siahaan, ST menyampaikan bahwa para pengurus maupun anggota PBB di Batu Bara harus kompak, bersinergi dengan pemerintah dan aparat penegak hukum untuk selalu menjaga kondusifitas di Kabupaten Batu Bara.




"Berharap agar kepengurusan DPC 
Kabupaten Batu Bara. "Saya berpesan agar mengemban tugas dengan baik, serta bersinergi dengan seluruh jajaran. Harapan saya, setelah pelantikan ini tugas-tugas organisasi dilaksanakan dengan baik," kata Martin Siahaan, ST, pintanya.
 
Sementara itu Dewan Penasehat DPC PBB Drs.Sahala Nainggolan, MM menyampaikan Pemuda Batak Bersatu dapat menjaga ketertiban dan kondusifitas serta mendukung penuh terlaksananya visi dan misi Bupati Batu bara Ir.H.Zahir, MAP," ucapnya.

Ketua DPC PBB Kabupaten Batu Bara Jekson Siahaan, SH, mengatakan Pemuda Batak bersatu lahir untuk berbagi kasih dalam satu rasa satu jiwa untuk NKRI harga mati,dan berharap untuk tetap mendukung program-program pemerintah Batu Bara.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Batu Bara Ir.H.Zahir, MAP dan Ketua DPD Sumatera Utara Martin Siahaan, SH melantik Ketua DPC PBB Kabupaten Batu Bara Jekson Siahaan, SH.

Adapun susunan Kepengurusan DPC PBB Kabupaten Batu Bara Periode 2020-2025, Jekson Siahaan, SH sebagai Ketua, Wilton Bangun Butar Butar, Amd, sebagai Seketaris dan Hitner Tambunan sebagai Bendahara, Humas Dapot Sirait, SH.

Turut hadir Dewan Panasehat Drs.Sahala Nainggolan, MM, Asisten II, Jhonathan Pangaribuan ketua IPK Kabupaten Batu Bara Herlina Sitorus pengurus DPC PDI P Kabupaten Batu Bara, Seketaris PBB Sumut Dedi Marbun, SH, MH, Bendahara Rudi Togatorop, Panglima PBB Riwandi Sembiring, pimpinan DPC dari Pematang Siantar, Simalungan, Taput, Asahan, Labura dan Pengurus PAC PBB sekabupaten Batu Bara.(MK/DS)
Share:
Komentar


Berita Terkini