Cawabup Humbahas, Oloan P. Nababan : Saya Jamin Keakraban dengan Media

Editor: metrokampung.com
Calon Wakil Bupati Humbahas, Oloan Paniaran Nababan bersama rekan-rekan Media.

Doloksanggul, Metrokampung.com
Dalam sebuah kesempatan, calon wakil Bupati di Pilkada Calon tunggal Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) Oloan Paniaran Nababan menyapa sejumlah awak media yang bertugas di wilayah Humbahas, dengan menggelar pertemuan tatap muka sekaligus ramah tamah di Martin Anugerah Hotel, Doloksanggul beberapa waktu lalu. 

Pertemuan tersebut dihadiri oleh berbagai kalangan media, mulai dari media online, Radio, televisi hingga surat kabar harian. Tak disangka, Ketua DPD Persatuan Wartawan Republik Indonesia ( PWRI ) Kabupaten Humbang Hasundutan, Porman Tobing juga tampak hadir dalam undangan tersebut. 

Kepada para insan pers yang hadir, Mantan anggota TNI ini mengatakan bahwa Pers merupakan instrument penting dalam mensosialisasikan konsep pembangunan yang akan dilaksanakan ketika amanah kepemimpinan itu diperoleh. Menurut nya media ibarat brosur yang mempromosikan atau menawarkan desain-desain pembangunan bagi masyarakat luas, khususnya rakyat Humbang Hasundutan sebagai penentu arah kemajuan. 

Pada moment itu, Oloan berharap rekan-rekan Pers berkenan memberi dukungan dan masukan yang positif serta membangun bagi dirinya jika terpilih. Sebab diakuinya, tanpa Pers mustahil pembangunan berjalan dengan baik. Untuk itu dirinya berkomitment membina keakraban dengan media. Serta melakukan upaya-upaya nyata dalam menjamin keakraban tersebut nantinya. 

Terpisah, Ketua DPD PWRI Kabupaten Humbang Hasumdutan (Humbahas), Porman Lumban Tobing, mengaku menyambut baik sikap Oloan Paniaran Nababan selaku Calon Wakil Bupati Humbang Hasudutan yang bersedia dan membuka hati mengundang tatap muka para Insan Pers. 

Dikatakannya, hal itu merupakan wujud penghargaan dan penghormatan yang luar biasa bagi para kaum jurnalis. Ia mengemukakan, hendaknya apa yang menjadi point-point utama dalam diskusi tersebut, benar-benar dapat diwujud nyatakan, dan bukan sekedar marketing language. (FT/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini