BRIMO FC Gelar TC di Stabat

Editor: metrokampung.com
Dari Sahabat : Tim Manager, Meidi Kembaren tampak gembira dan mengepalkan tangannya saat menerima kunjungan dari sahabatnya, Muhammad Husni yang sudah berkenan datang dan memberikan bantuan dari Kabanjahe (Tanah Karo).

Langkat, Metrokampung.com
BRIMO FC yang akan berlaga di Liga 3 dan berhome base di Tg.Pura ternyata serius untuk meraih prestasi agar bisa mengharumkan nama Kabupaten Langkat di blantika sepakbola nasional. Ya, itu karena BRIMO bukan saja wakil dari masyarakat kota Tg. pura, tapi juga wakil dari seluruh masyarakat Kabupaten Langkat.
     
Apalagi, para pemainnya adalah para anak muda dari seluruh penjuru Kavupaten  Langkat, yang berasal dari7 Besitang dan Pkl. Susu sampai Bahorok.
     
Karena itu, seperti yang dikatakan Meidi Kembaren saat Cakap- Cakap dengan Metrokampung.com, di Stabat, beberapa waktu yang lalu, BRIMO FC tidak lagi membawa nama Tg. pura, tapi membawa nama Kabupaten Langkat.

Briefing : Pelatih BRIMO Langkat FC, Ashabul Yamin saat briefing dengan para pemainnya.

” Ya, untuk itu kami minta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Langkat agar sudi membantu dan mendukung kami, sehingga kami bisa berjaya dan meraih prestasi yang didambakan,“ ujar tim manager BRIMO FC itu sambil tersenyum.
     
Nah, dengan apa kita mwndukung BRIMO ?  Yah, pertama dengan datang ke stadion saat BRIMO turun berranding. Selain itu, ya dengan membeli jersey BRIMO, sebab uangnya digunakan untuk memenuhi semua keperluan dan kebutuhan para pemain.
      
“ Ya, BRIMO itu kan bukan klub besar. Jadi, wajar jika kesulitan untuk memenuhi semua kebutuhannya, seperti kontrak pemain dan semua perlengkapan mereka. Tapi yakinlah, jika kita bersatu dan mau membantu, BRIMO pasti bisa menjelma jadi klub yang besar dan disegani,” tambah Meidi.
     
Nah, untuk itu Meidi pun menambahkan siap membuka pintu bagi siapa saja yang mau membantu. Selain itu, untuk meningkatkan ketahanan fisik dan menral serta kesiapan tekniik dan skill, BRIMO FC akan menggelar TC selama seminggu di Stabat.
     
” Ya, semoga segala sesuatunya berjalan dengan lancar,” ujar Meidi lagi sambil mengacungkan jempolnya.(BD/MK)
BRIMO Langkat FC
Tim Manager : Meidi Kembaren 
Pelatih  : Ashabul Yamin
Asisten Pelatih : Safri Rao
Official : Yomi Mido , Aliandi , Ricky Amsal dan Bobby Purwadi.
Share:
Komentar


Berita Terkini