Polsek Teluk Nibung Sambangi Warga Untuk Ciptakan Kamtibmas

Editor: metrokampung.com
Kapolsek Teluk Nibung AKP Sisbudianto bersama anggota, saat menyambangi masyarakat di Jalan Lingkar Utara Kelurahan Pematang Pasir Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjungbalai, Kamis, (18/1/2024). (Foto Mk/dok)

Tanjungbalai, metrokampung.com
Dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif khususnya menjelang Pemilu 2024,  personil Polsek Teluk Nibung melaksanakan kegiatan Patroli dan menyambangi warga di Jalan Lingkar Utara Kelurahan Pematang Pasir Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjungbalai, Kamis malam (18/1/2024).


Kegiatan tersebut dipimpin Kapolsek Teluk Nibung AKP Sisbudianto bersama anggota, melakukan tatap muka dengan masyarakat, salah satunya di kedai kopi Pak Edi warga setempat. Dalam kesempatan itu Kapolsek menyampaikan pesan pesan Kamtibmas secara humanis seperti mengajak warga untuk saling menjaga kerukunan, menghindari berita hoax, serta mengedepankan persatuan dan kesatuan menjelang Pemilu.

"Kami menyampaikan pesan Kamtibmas agar masyarakat saling menjaga kerukunan dalam bertetangga sehingga tercipta situasi yang damai dan kondusif. Kemudian menggunakan media sosial dengan bijak, jangan cepat percaya pada suatu berita yang belum tentu kebenarannya atau berita Hoax," kata Kapolsek kepada awak media seusai kegiatan tersebut.


Katanya, walau beda pilihan pada saat Pemilu nanti, Ia berpesan kepada warga agar tetap mengutamakan persatuan dan kesatuan yang harus tetap dijaga.


"Kami menyampaikan ke masyarakat apabila mendengar atau melihat gangguan Kamtibmas agar menghubungi Polsek Teluk Nibung dan Bhabhinkamtibmas guna segera di tindak lanjuti. Kami siap melayani masyarakat," pungkasnya. (ES/Mk) 
Share:
Komentar


Berita Terkini