Kajari Sergai Peringati HAKI: Melangkah Pasti, Cegah dan Berantas Korupsi

Editor: metrokampung.com

SERGAI - metrokampung.com
Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) mengadakan upacara peringatan Hari Anti Korupsi Internasional (HAKI) Tahun 2018 dengan tema "Melangkah Pasti, Cegah dan Berantas Korupsi" bertempat di Halaman Kantor Kejari Sergai, Sei Rampah, Senin (10/12) pagi.


Dalam amanat Kepala Jaksa Agung RI, H.M.Prasetyo yang dibacakan oleh Kepala Kejari Sergai Jabal Nur, SH,MH menyampaikan peringatan hari anti Korupsi sedunia Tahun 2018 kali ini mengambil tema "Melangkah Pasti, Cegah dan Berantas Korupsi". Tema yang sangat tepat dan relevan sesuai dengan kondisi kekinian, yang semakin mengingatkan dan menyadarkan akan betapa pentingnya meneguhkan, mengukuhkan dan memantapkan kembali komitmen kita selalu insan Adhyaksa sebagai garda terdepan yang memiliki peran sentral, vital, sekaligus strategis dalam menciptakan proses penegakan hukum pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi yang dapat dipercaya dan diandalkan, ungkapnya.


Lanjut H.M.Prasetyo, semangat untuk menjadikan gerakan bangsa anti Korupsi bukanlah sebuah kebijakan yang tanpa alasan dan dasar pertimbangan, melainkan lahir dari realitas global yang sangat memperihatinkan, kondisi yang memprihatinkan dan mengkhawatirkan tersebut tentunya memerlukan keteladanan yang dapat memberikan perubahan yang berarti bagi terciptanya cara pandang, perilaku, dan budaya anti Korupsi, paparnya.


Mendasari hal tersebut, setiap insan Adhyaksa diharapkan menjadi role model yang dapat dijadikan panutan untuk memastikan bahwa penanganan perkara tindak pidana korupsi dilakukan secara berintegritas dan berjalan pada jalur yang benar ( on the right track), ucapnya.


Usai upacara HAKI 2018, Kejari Sergai memberikan anugerah Duta Jaringan Anti Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) Tahun 2018 kepada Camat Sei Rampah Nasaruddin Nasution, S.Sos, MM, Kepala Desa Arapayung Ahmad Alhadi,SH, Kepala Desa Firdaus Eddy Con Sinulingga, SE, Siswi SMA Negeri 1 Perbaungan Chelsea Mutiara Putri dan Siswa SMK Negeri 1 Sei Rampah Pandu Pranata.


Sedangkan hasil juara lomba Karya Tulis Siswa diantaranya Juara 1 Chelsea Mutiara Putri dari SMA  Negeri 1 Perbaungan dengan judul karya tulis: Penerapan pendidikan karakter untuk meningkatkan jaringan anti KKN bagi generasi muda. Juara 2 Nurul Asya dari SMA Negeri 1 Tebing Tinggi Sergai dengan judul: Upaya membangun karakter anti KKN pada siswa melalui penerapan gerakan "pahala besar", dan Juara 3 Ayu Trisnani Purba dari SMA Negeri 1 Sei Rampah dengan judul: Upaya peningkatan anti KKN melalui jaringan komunitas siswa di Sekolah.


Turut hadir Korwil Cabang Pendidikan Sei Rampah, para Camat se-Sergai, Kepala Desa se-Sergai, dewan guru dan 30 orang perwakilan siswa-siswi SMA Negeri/SMK se-Kabupaten Sergai serta seluruh jajaran Kejari.(uspin/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini