Terang Bulan Sabet Juara Umum, MTQ III dan FN III Tingkat Kecamatan Aek Natas Resmi Ditutup

Editor: metrokampung.com
Pawai di pembukaan MTQ III dan FN ke III tahun 2019 tingkat kecamatan Aek Natas di Desa terang bulan. 
Labura-metrokampung.com 
Berbagai perlombaan di Raih Desa Terang Bulan sebagai  juara umum menyusul desa Adian Torop  dan kelurahan Bandar Durian dalam ajang perlombaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ ) ke III dan Festival Nasyid (FN) ke III  tingkat Kecamatan Aek Natas yang berlangsung selama tiga hari mulai 21-23 Februari 2019 yang di pusatkan di Desa Terang Bulan di lapangan bola kaki Desa Terang Bulan. Yang ditutup langsung oleh Camat Aek Natas  Abdul Fattah S. Sos, Sabtu malam  (23/2).

Sebagai tuan rumah dalam  pelaksanaan MTQ III dan FN III tahun 2019 di Desa Terang Bulan yang  langsung ditutup oleh Camat Aek Natas Abdul Fattah S. Sos dalam  arahannya, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Desa Terang Bulan, kepala desa dan perangkatnya yang turut bekerja dalam pelaksanaan menyukseskan  MTQ III dan FN III tahun 2019 ini demikian juga ucapan yang sama kepada Anggota DPRD Labura, Indra Surya Bakti Simatupang, M Ali Borkat dan Hasan Basri, yang hadir dan  telah membantu pelaksanaan MTQ dan FN ini, kegiatan yang rutin dilaksanakan ini yang merupakan program Bapak Bupati Labura H Kharuddin Syah SE mendapat dukungan dan antusias masyarakat khususnya masyarakat Terang Bulan dalam menyaksikan berbagai perlombaan mulai dari dibukanya hingga penutupan yang berlangsung saat ini, dan bagi juara akan kita seleksi lagi sebagai utusan dari kecamatan Aek Natas untuk mengikuti perlombaan ke tingkat kabupaten semoga putra -putri dari kecamatan ini nanti nya ada yang memperoleh juara dan bagi juara di tingkat kabupaten akan di umrohkan bapak Bupati, kata Fattah.

Camat Aek Natas Abdul Fattah Siregar S. Sos/istri,kepala Desa terang Bulan Ali Bakti Ritonga/istri dan Kepala Desa Adian Torop di pose dalam penutupan MTQ III dan FN III tingkat kecamatan Aek Natas di Terang Bulan. 
Di jelaskan Fattah MTQ dan FN tahun 2019 tingkat kabupaten Labura akan digelar pada tanggal 23 Februari ini,  mohon doa nya agar Aek Natas memperoleh juara, selain itu perlu di sampaikan MTQ ke IV dan FN ke IV untuk tahun depan (2020) tingkat kecamatan Aek Natas akan di laksanakan di desa Adian Torop agar kepala desa adian torop dapat mempersiapkannya .

Sebelumnya juga kepala Desa Terang Bulan Ali Bakti Ritonga juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Yang turut menyukseskan pelaksaan MTQ dan FN ini, berbagai cabang perlombaan diselenggara kan dalam nuansa keislaman berlangsung dengan baik, terima kasih juga di ucapkan kepada  dewan juri dan dewan hakim yang telah bekerja dalam melakukan penilaian. Kata Bakti.


Hadir dalam penutupan MTQ III dan FN ke III ini kepala dinas pendidikan Suryaman Mpd, Dan Ramil Bandar Durian, kepala desa se-Labura dan Anggota DPRD Labura, Indra Surya Bakti Simatupang, M Ali Borkat dan Hasan Basri. (stjg/mk)

Share:
Komentar


Berita Terkini