Kunjungi Pabrik Mancis Yang Menewaskan 30 Orang Pekerjanya, Bupati dan Kapoldasu Sampaikan Ucapan Belasungkawa

Editor: metrokampung.com
Sampaikan Ucapan Belasungkawa : Bupati Langkat Terbit Rencana, PA saat menyampaikan ucapan belasungkawa, didampingi Sekda, dr. H. Indra Salahuddin, M.Kes, MM.

Langkat, Metrokampung.Com
Mendengar ada pabrik mancis meledak dan terbakar di Sambirejo hingga 30 orang warganya menjadi korban, Bupati Langkat Terbit Rencana, PA (Cana) langsung meluncur ke TKP, Jumat sore (21/6). Bersamaan dengan itu, Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto pun turun bersama rombongannya.

Dalam kesempatan itu, Bupati pun mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya kepada semua keluarga korban atas musibah tersebut dan berharap agar peristiwa serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari.

“ Ya, semoga para korban diterima segala amal ibadahnya dan ditempatkan disisiNya. Sedangkan keluarga yang ditinggalkan semoga sabar dan tetap tawaqal,” ujarnya. Lebih lanjut Cana pun menegaskan akan segera memanggil pihak- pihak yang terkait dengan keberadaan pabrik yang disebut- sebut illegal tersebut.

“Jika ditemukan tidak memiliki izin, maka kami akan segera bertindak tegas sesuai dengan peraturan yang berlaku. Ke depan, saya berharap agar seluruh perusahaan yang ada di Langkat dapat menerapkan dan mengikuti semua aturan yang berlaku sesuai dengan ketentuan perundangan-undangan agar tidak ada lagi yang menjadi korban,” ujarnya.

Lebih lanjut, Cana pun mengatakan secepatnya  akan segera memberikan bantuan kepada para keluarga korban.

Sementara itu, Kapolda dilokasi yang sama mengatakan, Polisi sudah turun dan melakukan olah TKP.  Lebih lanjut dia pun berjanji akan mengusut tuntas kasus ini dan akan menyeret semua pihak yang bertanggung jawab atas kejadian tersebut.

“Ya, mudah- mudahan kita bisa segera menangkap pengusaha dan pemilik dari pabrik tersebut,” ujarnya sembari mengucapkan turut berduka cita, serta mendo’akan agar para keluarga korban tetap tegar dan ihklas dalam menghadapi musibah ini.  (BD/mk)

Share:
Komentar


Berita Terkini