Pasca Kebakaran, Wali Kota Beserta Ketua TP PKK Kunjungi Pasar TPO Tanjungbalai

Editor: metrokampung.com
KUNJUNGI : Wali Kota HM Syahrial didampingi Ketua TP PKK Hj. Sri Silvisa Novita saat mengunjungi lokasi Pasar TPO Tanjungbalai pasca terjadinya kebakaran yang menghanguskan kurang lebih 700 Kios dan 1 rumah warga, Selasa (26/11) sore.

Tanjungbalai, metrokampung.com
Pasca terjadinya kebakaran, Wali Kota HM Syahrial didampingi Ketua TP PKK Hj. Sri Silvisa Novita turun langsung meninjau dan melihat kondisi terkini Pasar TPO yang berlokasi di Kelurahan TB-IV, Kecamatan Tanjungbalai Utara, Kota Tanjungbalai dan telah menghanguskan kurang lebih 700 Kios dan 1 rumah warga, Selasa (26/11) sore.

Turut mendampingi Wali Kota yaitu Asisten Pemerintahan Nurmalini Marpaung, Kadis PUPR Tetty Juliani Siregar, Forkopimda dan para Camat. Kunjungan Wali Kota itu mengingat ratusan pedagang Pasar TPO atau yang lebih dikenal Pasar Seken/Monza berduka akibat kebakaran hebat yang terjadi, Senin (26/11) dini hari sekitar pukul 00.20 WIB.

Saat tiba dilokasi, Wali Kota HM Syahrial bersama Ketua TP-PKK Hj. Sri Silvisa Novita meninjau langsung kondisi terkini Pasar TPO dan berkomunikasi dengan para pedagang korban kebakaran yang kehilangan Lapak mereka usai dilanda kebakaran.




Usai mengunjungi Lokasi, Wali Kota HM Syahrial kepada awak media yang berada dilokasi menyampaikan turut prihatin dan berduka atas musibah kebakaran yang terjadi dan menimpa kios para pedagang.

"Sebagaimana kita ketahui, lokasi ini menjadi salah satu sentra perputaran ekonomi warga sehari hari untuk mencari makan dengan menjual pakaian bekas (Monza). Atas kejadian ini saya berharap kedepan agar para pedagang lebih berhati hati dalam bekerja dan beraktivitas. Tadi saat bertemu dengan pedagang, saya juga sudah menampung aspirasi mereka. Para pedagang merasa sedih dengan kehilangan mata pencariannya dimana mereka kesehariannya melakukan aktivitas berjualan, namun atas kejadian kebakaran tadi malam kini mereka tidak bisa lagi berjualan, "ujar Wali Kota.

Dikatakan Wali Kota, untuk tindakan selanjutnya Pemkot Tanjungbalai akan melakukan evaluasi atau rapat bersama OPD terkait untuk langkah selanjutnya. "Untuk penyebab terjadinya kebakaran kita akan menunggu hasil penyelidikan dari pihak kepolisian Polres Tanjungbalai. Sambil menunggu proses penyelidikan tersebut, Pemkot Tanjungbalai akan melakukan pembersihan puing-puing akibat kebakaran," pungkas HM Syahrial. (RS/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini