Bupati Asahan: Pemkab Asahan Sediakan Ruangan Khusus Untuk Penderita Virus Covid 19

Editor: metrokampung.com

Asahan, Metrokampung.com
Sesuai arahan Kapolri Jendral Polisi Idham Azis kepada setiap forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) kabupaten/kota se-Indonesia dalam mengantisipasi Virus Covid 19 atau Corona. Pemkab Asahan bersama unsur Forkopimda lainnya menggelar apel pagi gerakan masyarakat hidup sehat di alun-alun Rambate Rata Raya, Kota Kisaran, Sabtu (14/3/2020).

Selain dihadiri Bupati Asahan Surya. Kegiatan tersebut juga dihadiri Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf Sri Marantika Beruh, tokoh pemuda dan ribuan masyarakat Asahan.

Bertindak sebagai Inspektur upacara. Bupati Asahan menyampaikan agar setiap lapisan masyarakat menerapkan pola hidup sehat untuk pencegahan penyebaran virus Covid 19.

Ia juga meminta kepada para organisasi perangkat daerah (OPD) agar menjadi contoh bagi masyarakat dalam pencegahan virus Corona yang saat ini telah menyerang negara diseluruh dunia.

"Para pejabat utama Pemkab Asahan harus lebih menjadi contoh bagi masyarakat, jangan mudah panik, tetap tenang dan hindari berita hoax, "ujar Bupati Asahan Surya menegaskan.

Selanjutnya, ia menyampaikan bahwa Pemkab Asahan telah menyediakan 1 ruangan isolasi di RSU HAMS Kota Kisaran untuk penderita virus Covid 19 dengan dokter 24 jam, " ungkapnya.(AS/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini